Kolaborasi Smartfren for Business dan Alita Perkuat Portofolio IoT dan Dorong Transformasi Digital Indonesia

Kolaborasi Smartfren for Business dan Alita Perkuat Portofolio IoT dan Dorong Transformasi Digital Indonesia

Smartfren for Business dan PT Alita Praya Mitra menjalin kerjasama strategis untuk memperkuat dan memperluas portfolio solusi teknologi Internet of Things (IoT) mereka.--

JAKARTA, SUMEKS.CO –  Smartfren for Business dan PT Alita Praya Mitra menjalin kerjasama strategis untuk memperkuat dan memperluas portfolio solusi teknologi Internet of Things (IoT) mereka.

Kolaborasi ini diharapkan dapat membawa berbagai inovasi teknologi mutakhir yang bermanfaat guna mendukung transformasi digital Indonesia.

Penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Smartfren for Business dan PT Alita Praya Mitra dilakukan oleh Tony Wijaya, CEO Smartfren for Business dan Teguh Prasetya, Direktur Utama Alita Praya Mitra di Galeri Smartfren Sabang, Jakarta Pusat pada tanggal 15 Mei 2024.

Tony Wijaya, CEO Smartfren for Business mengatakan, Alita memiliki keahlian dan sumber daya yang sangat kuat di bidang keamanan siber, teknologi jaringan, serta IoT.

.BACA JUGA:Temui Pj Bupati Sandi Fahlepi, KPPP Sekayu Ajak Pemkab Kolaborasi Jadikan Muba Makin Maju

BACA JUGA:Universitas Bina Darma Palembang Adakan Webinar Nasional Seri 5 2024

"Kami yakin kombinasi antara keahlian tersebut dan kekuatan jaringan telekomunikasi Smartfren, akan sangat bermanfaat bagi berbagai perusahaan di Indonesia; terutama dalam hal pemanfaatan teknologi digital dalam operasionalnya,” ujarnya.

Teguh Prasetya, Direktur Utama Alita Praya Mitra, dalam sambutannya pada acara penandatanganan MoU dengan Smartfren for Business, menyatakan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah penting dalam upaya bersama untuk menciptakan solusi digital yang inovatif dan kompetitif.

Pernyataan Teguh Prasetya menunjukkan komitmen Alita Praya Mitra untuk bekerja sama dengan Smartfren for Business dalam menciptakan masa depan digital yang lebih baik bagi Indonesia.

Sinergi antara Smartfren for Business dan Alita Praya Mitra akan menghasilkan beberapa manfaat penting, di antaranya memperkuat solusi infrastruktur jaringan dan mengembangkan solusi IoT yang inovatif.

BACA JUGA:Nokia C21 Plus, Smartphone dengan Daya Tahan Baterai Tanpa Kompromi

BACA JUGA:BONGKAR Jaringan Mafia Tanah, Nirina Zubir Menang dan Bikin Video Terimakasih

Kolaborasi ini sejalan dengan visi Smartfren untuk mewujudkan transformasi digital di Indonesia melalui dukungan 100% Indonesia.

Keahlian dan sumber daya gabungan kedua perusahaan akan membantu mempercepat adopsi teknologi IoT di berbagai sektor dan mendorong pertumbuhan ekonomi digital di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: