Tahun Ini, Pemkot Palembang Kembali Sukses Raih Status WTP dari BPK RI Sumsel, Bukti Komitmen Ratu Dewa!

Tahun Ini, Pemkot Palembang Kembali Sukses Raih Status WTP dari BPK RI Sumsel, Bukti Komitmen Ratu Dewa!

PJ Wako Palembang Ratu Dewa menerima penyerahan laporan WTP dari Ketua BPK RI Sumsel Andri Yogama, Kamis 30 Mei 2024.-Foto: dok sumeksco-

PALEMBANG, SUMEKS,CO - Tahun ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang berhasil meraih status opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) terkait Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2023.

"Alhamdulilah syukur Pemkot menerima opini WTP.  Kita patut bersyukur karena tahun sebelumnya kita WDP, artinya tata kelola keuangan Pemkot jadi lebih baik," ucap Penjabat Walikota Palembang Ratu Dewa.


Pemkot Palembang tahun ini menerima status WTP sebagai bukti komitmen Pj Wako Ratu Dewa.--

Penyerahan laporan hasil pemeriksaan itu diserahkan secara langsung oleh Kepala BPK Perwakilan Sumsel Andri Yogama dan diterima langsung oleh Pj Walikota Ratu Dewa bersama Ketua DPRD Kota Palembang Zainal Abidin di kantor BPK Perwakilan Sumsel, Kamis 30 Mei 2024.

Ini prestasi serta peran nyata dari Penjabat Walikota Palembang Ratu Dewa membawa pulang status WTP di tahun ini.

BACA JUGA:1.484 PPPK Pemkot Palembang Resmi Dilantik, Ratu Dewa: Laksanakan Tugas Terbaik untuk Masyarakat

BACA JUGA:Palembang Semakin Terang, Ratu Dewa Tinjau Pemasangan 100 Lampu di Gandus

Sementara tahun sebelumnya Palembang mendapatkan status Wajar Dengan Pengecualian (WDP).

"Kita betul betul memberikan penekanan kepada setiap OPD agar menjalankan tata kelola keuangan yang berbasis clear and clean," tegas Ratu Dewa.

Pastinya kesuksesan meraih status WTP tahun ini bukti kinerja PJ Wako Palembang Ratu Dewa dalam pengelolaan keuangan di lingkungan Pemkot Palembang.

" Arahan agar OPD di lingkungan Pemkot Palembang bersungguh-sungguh sudah berjalan dan on the track. Output nya status opinj WTP tahun 2024 kembali bisa kita kantongi, " ucap Pj Wako Palembang Ratu Dewa.

BACA JUGA:Cepat Tanggap Atasi Stunting, Pj Walikota Ratu Dewa Dapat Apresiasi dari Kepala BKKBN RI

BACA JUGA:Tak Masuk Database, Forum Komunikasi Pegawai Non ASN di Muba Curhat ke Sekda Apriyadi

Meski demikian, Ratu Dewa menyebutkan bahwa ada beberapa hal yang perlu dilakukan perbaikan dan segera ditindak lanjut dari pemeriksaan auditor BPK.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: