Buron Sebulan, Pelaku Curanmor di Muara Enim Berhasil Dibekuk Polisi

Buron Sebulan, Pelaku Curanmor di Muara Enim Berhasil Dibekuk Polisi

CURANMOR : Pelaku Curanmor Ipan Susanto berhasil dibekuk.--

MUARA ENIM, SUMEKS.CO - Setelah lebih dari satu bulan menjadi buronan, Ipan Susanto (38), tersangka pencurian sepeda motor Yamaha Jupiter Z, akhirnya berhasil ditangkap.

Ipan Susanto, warga Desa Baturaja, Kecamatan Empat Petulai Dangku, Kabupaten Muara Enim, diduga telah mencuri sepeda motor milik Juliansyah (41), yang juga merupakan warga desa yang sama.

Pencurian tersebut terjadi di Jalan Servo KM53 Desa Baturaja, Kecamatan Empat Petulai Dangku, Kabupaten Muara Enim.

Setelah kejadian, Ipan Susanto melarikan diri dan menjadi buronan selama lebih dari satu bulan.

BACA JUGA:Libur Panjang Hari Raya Waisak, Volume Kendaraan yang Melintas di Tol Palindra Justru Turun

BACA JUGA:Bupati Ogan Ilir Hadiri Pelantikan PPS untuk Pilgub dan Pilbup Tahun 2024, Ini Pesannya untuk 723 PPS

Namun, upaya pelariannya akhirnya berakhir setelah pihak kepolisian berhasil melacak keberadaannya dan menangkapnya.

Kejadian pencurian tersebut terjadi pada hari Sabtu, 20 April 2024, sekitar pukul 11.30 WIB di Jalan Servo KM53 Desa Baturaja, Kecamatan Empat Petulai Dangku, Kabupaten Muara Enim.

Kejadian bermula pada hari Sabtu, 20 April 2024, sekitar pukul 06.00 WIB, ketika korban, Juliansyah (41), berangkat dari rumahnya menuju kebun karet.

Ia tiba di kebun sekitar pukul 06.20 WIB dan memarkirkan sepeda motor Yamaha Jupiter Z tahun 2005 Nopol BG 4299 DK miliknya di pinggir jalan.

BACA JUGA:ASN vs PPPK: Bukan Hanya Seragam, Isi Jabatan Pun Beda

BACA JUGA:Maknai 29 Tahun Perjalanannya, Telkomsel Berkomitmen untuk Maju Serentak Berikan Dampak Bagi Indonesia

Sekitar pukul 11.30 WIB, korban hendak pulang dan mendapati sepeda motornya telah hilang. Ia pun segera melaporkan kejadian tersebut kepada pihak berwajib. 

Setelah menerima laporan, Kapolsek Rambang Dangku Iptu Pamris Malau SH langsung memerintahkan PS Kanit Reskrim Aipda Nanang DS bersama Team Tarantula Polsek Rambang Dangku untuk melakukan penyelidikan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: