Selisih Harga Tipis Banget, Hp 3 Jutaan, Mending Beli Mana Oppo A78 atau Samsung Galaxy A23?
Persaingan Sengit HP Rp3 Jutaan, Oppo A78 5G dan Samsung Galaxy A23 5G--dok:Sumeks.co
SUMEKS.CO - Oppo A78 atau Samsung Galaxy A23 hape dengan harga Rp 3 jutaan, selisih tipis banget. Mending beli mana kalau begitu? Berikut review agar tidak bingung ketika menentukan untuk membeli Hp 3 jutaan yang sama-sama gahar dan performa kencang
Persaingan Oppo dan Samsung sebagai produsen smartphone unggulan memang tidak ada habisnya. Pada kelas harga 3 jutaan, Oppo A78 5G dan Samsung Galaxy A23 5G hadir sebagai dua kontestan kuat.
Oppo meluncurkan Oppo A78 5G 21 Maret 2023. Sedangkan Samsung merilis smartphone andalannya, Samsung Galaxy A23 5G pada 1 Maret 2023.
Meski kedua smartphone bukan smartphone keluaran terbaru, namun spesifikasi keduanya masih bisa bersaing dengan hp masa kini.
BACA JUGA:Kamera Tecno V Flip 5G: Siap Mengubah Permainan Selfie dan Fotografi Smartphone?
BACA JUGA:Daftar HP Samsung Terbaru Pada Tahun 2024 yang Sudah Rilis dan Dipasarkan Di Indonesia
Samsung Galaxy A23 5G--dok:Sumeks.co
Apa lagi Oppo A78 5G dan Samsung Galaxy A23 5G dibanderol dengan harga murah hanya Rp3 jutaan saja.
Pada sektor performa, Oppo A78 5G sudah dibekali dengan chipset Qualcomm SM6225 Snapdragon 680 yang bertenaga dengan storage RAM 8 GB yang super lega.
Kombinasi ini menjanjikan kelancaran ketika menjalankan aplikasi berat, multitasking, dan bermain game.
Sementara untuk sisi lain, Samsung Galaxy A23 5G menghadirkan fleksibilitas dengan pilihan storage RAM 4 GB, 6 GB, atau 8 GB.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Hape Samsung Harga Rp1 jutaan, Murah Namun Kualitas Kelas Atas!
Namun, prosesornya masih menggunakan chipset Snapdragon 680 4G, performanya mungkin sedikit lebih rendah dibandingkan Oppo A78 5G.
Bagi para pecinta fotografi, Samsung Galaxy A23 5G siap memanjakan dengan pengaturan quad-camera.
Hadir dengan resolusi kamera beragam 50 MP (wide), 5 MP (ultra-wide), 2 MP (macro), 2 MP (depth).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: