Vivo Y29, Smartphone Murah Spesifikasi Kelas Atas, Dilengkapi Fitur Canggih Circle to Search

Vivo Y29 adalah smartphone paling murah dengan fitur mendekati kelas atas.--sumeks.co
SUMEKS.CO - Vivo Y29 5Gadalah smartphone paling murah dengan fitur mendekati kelas atas. Di antaranya ponsel ini sudah dilengkapi fitur Circle to Search.
Kemudian, vivo Y29 5G sudah tersertifiaksi IP69 dan dibekali baterai super jumbo berkapasitas 6500 mAh dengan BlueVolt Technology.
Ajaibnya, meskipun hadir dengan baterai besar, bodi ponsel ini tetap tipis dan bobotnya juga tergolong ringan.
Penasaran dengan kelebihan yang dihadirkan vivo Y29 5G, bagaimana spesifikasi lengkapnya, simak ulasan berikut.
BACA JUGA:Vivo X200s: HP Flagship Terbaru Dibekali Triple Kamera dan Fitur Keamanan Canggih
BACA JUGA:Ini Spesifikasi dan Harga Vivo Y19 5G Terbaru: Smartphone 5G Murah dengan Baterai Tahan Lama
vivo Y29 merupakan salah satu smartphone terbaru dari vivo di tahun 2025. --sumeks.co
vivo Y29 5G merupakan salah satu smartphone terbaru dari vivo di tahun 2025. Untuk desain mirip dengan vivo Y19s, seperti modul kamera yang disusun vertikal dengan LED flash berbentuk ring di bawahnya.
Bodi ponsel ini dibuat menggunakan material polikarbonat dengan mengusung desain 3D Metallic Frame berwarna Chrome.
Selain itu, ponsel ini sudah dilengkapi rating IP69 dan IP65 yang menandakan ponsel ini tahan terhadap semprotan air bertekanan tinggi.
BACA JUGA:Vivo V50e 5G: Ponsel Minimalis dengan Layar AMOLED Dibalut Kecerahan Hingga 1800 Nits
BACA JUGA:Ponsel Vivo Y18s Hadir dengan Pilihan Warna Premium dan Performa Multitasking
Sementara itu, bobot ponsel ini berada dikisaran 208 gram. Jadi masih tergolong cukup tipis dan ringan untuk smartphone dengan baterai 6.500 mAh.
Beralih ke layar, vivo Y29 5G mengusung layar berukuran 6,68 inci IPS dengan resolusi 1608 × 720 piksel dan refresh rate adaptif hingga 120Hz.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: