Viral! Adzan Diubah Saat Dubai Dilanda Hujan Deras dan Angin Kencang, Hayya 'Alalfalah Diganti

Viral! Adzan Diubah Saat Dubai Dilanda Hujan Deras dan Angin Kencang, Hayya 'Alalfalah Diganti

Hujan deras dan badai yang melanda Dubai, membuat muadzin mengubah lafadz dari Hayya 'Alalfalah menjadi Shollu Fii Rihaalikum. --

SUMEKS.CO - Viral di media sosial, sebuah video yang menayangkan saat adzan berkumandang di Kota Dubai, pada saat hujan deras dan angin kencang melanda. 

Betapa tidak, lafadz adzan di Dubai pada saat dilanda hujan deras dan angin kencang, tiba-tiba diubah. Dimana, Hayya 'Alalfalah diubah jadi Shollu Fii Rihaalikum. 

Diubahnya lafadz adzan ini tentunya bukan tanpa alasan. Karena, pada saat mu'adzin sedang adzan, cuaca di Dubai sedang tidak baik-baik saja. 

Adapun lafadz Shollu Fii Rihaalikum, memiliki arti salatlah di rumah kalian. Sedangkan, makna lafadz Hayya Alalfalah yaitu mari tegakkan salat. 

Video momen lafadz adzan di Dubai yang diubah tersebut, seperti diunggah akun Instagram @info_uniik pada Kamis, 18 April 2024.

BACA JUGA:Keluarga Anang Hermansyah Terjebak Saat Terjadi Badai Disertai Banjir di Kota Dubai, Ashanty: Kita Dievakuasi

BACA JUGA:Hujan Deras 12 Jam Bikin Dubai Lumpuh Total, Jalan dan Bandara Terendam Banjir Besar

Video ini telah mendapatkan beragam komentar dari sejumlah warganet. Ada beberapa netizen yang mengomentari terkait perubahan lafadz adzan tersebut. 

"Ada yang bisa kasih pendapat apakah boleh mengganti lafadz adzan dalam situasi seperti ini," tanya netizen. 

Pertanyaan salah satu netizen ini, lalu mendapatkan jawaban dari salah satu netizen lainnya yang menjelaskan berdasarkan Haditsnya. 

"Boleh bahkan ada haditsnya... Rasulullah SAW biasa menyuruh muadzin, apabila cuaca malam dingin dan berhujan ketika beliau safar untuk mengucapkan 'Alaa shollu fii rihaalikum (shalatlah ditempat kalian masing-masing). (HR muslim nomor 1633 dan Abu Daud no. 1062)," paparnya. 

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, hujan deras selama 12 jam yang melanda Uni Emirat Arab, pada 14 April 2024, ternyata berdampak pada Kota Dubai. 

BACA JUGA:Usai Terdampak Banjir Ekstrem, Anang Hermansyah Kabarkan Kondisi Terkini di Dubai

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: