Mantan Wako Lubuklinggau Prana Sohe Puncaki Perolehan Suara Terbanyak Sementara PKB Dapil I Sumsel

Mantan Wako Lubuklinggau Prana Sohe Puncaki Perolehan Suara Terbanyak Sementara PKB Dapil I Sumsel

Mantan Wali Kota Lubuklinggau dua periode, SN Prana Putra Sohe menempati posisi pertama perolehan suara terbanyak sementara pada Pemilu Legislatif 2024. Foto: dokumen KPU--

Mantan Wako Lubuklinggau Prana Sohe Puncaki Perolehan Suara Terbanyak Sementara PKB Dapil I Sumsel

SUMEKS.CO - Update perolehan suara sementara terbanyak Pemilu Caleg 2024 Dapil Sumsel I dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Mantan Wali Kota Lubuklinggau dua periode, SN Prana Putra Sohe menempati posisi pertama perolehan suara terbanyak sementara pada Pemilu Legislatif 2024

Dilansir dari laman pemilu2024.kpu.go.id, Sabtu 17 Februari 2024 hingga pukul 19.00 WIB SN Prana Putra Sohe masih tertinggi sementara yakni sebanyak 34.174 suara.

Jumlah suara yang didapat oleh SN Prana Putra Sohe tersebut terpaut jauh mengungguli 8 kandidat legislator dari Parpol PKB Dapil I Sumsel lainnya.

BACA JUGA:Berikut 5 Partai yang Peroleh Suara Terbanyak di Sumsel, Partai Berlambang Pohon Beringin Masih Mendominasi

Di posisi kedua mendapatkan suara terbanyak sementara, ada nama mantan Calon Wakil Wako Palembang tahun 2018 Hernoe Roesprijadji.

Hernoe Roesprijadji, yang merupakan pengusaha yang bergerak di bidang Migas Palembang ini memperoleh suara sementara sebanyak 10.148 suara.

Kemudian, di posisi tiga besar suara terbanyak sementara diperoleh Antoni Yuzar yang merupakan seorang pengacara sekaligus ketua Komisi I DPRD Sumsel memperoleh 9.661 suara.

Selanjutnya, ada nama H Kartak di posisi empat besar perolehan suara sementara Caleg DPR RI dengan perolehan suara sementara 5.023 suara.

BACA JUGA:18 Partai di Ogan Ilir Sepakat Lakukan Kampanye Damai Tanpa Politik Uang

Lalu, di posisi selanjutnya ditempati Caleg bernama Lilis Triana Jayanti dengan memperoleh 4.499 suara.

Kemudian secara berturut-turut, Dr Irma Muthoharoh dengan memperoleh suara sebanyak 4.094 suara.

Momon Wahyudi memperoleh suara 3.761 suara dan di posisi perolehan suara sementara terakhir atas nama Fitri Agustine dengan memperoleh 3.101 suara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: