Siap Jadi Pusat Perhatian Saat di Kampus? Berikut Rekomendasi Outfit Ala Korean Style

Siap Jadi Pusat Perhatian Saat di Kampus? Berikut Rekomendasi Outfit Ala Korean Style

Korea Style yang banyak digandrungi anak muda dalam berpakaian.--dok:sumeks.co

SUMEKS.CO – Mau tampil kece ketika di kampus? Outfit ala Korean style bisa jadi pilihan. Mulai dari gaya casual, sporty, hingga street style.

Selain itu, style ala Korean idol ngak akan bikin outfit ketinggalan zaman loh. Karena Korean style banyak dijadikan trend center di dunia hiburan.

Banyak pilihan model outfit yang ditawarkan oleh fashion Korean style, sehingga ngak akan bikin mati gaya saat ke kampus.

Mulai dari perpaduan antara atasan knitted cardigan dan rok maxi yang bisa bikin kamu jadi trendsenter saat di kampus. Sampai pemakain boots yang bikin tampilan jadi lebih trendy.

BACA JUGA:Nyaman dan Stylish, Berikut Tips Mix and Match Outfit untuk Jogging

Berikut rekomendasi outfit ala Korean style untuk ke kampus.

1. Knitted Cardigan

Knitted cardigan atau cardigan rajut sangat identik dengan Korean style. Knitted cardigan cocok dengan bawahan jins, celana kulot bahkan rok.

Kemeja yang dipadukan dengan knitted cardigan dan bawahan jins serta sepatu sneakers ini membuat tampilan simple tapi tetap memukau.

BACA JUGA:Mau Tahu Sejarah Baju Koko? ini Ceritanya

Kalau ingin terlihat girly, paduan knitted dan rok bisa jadi pilihan yang tepat. Pilih knitted dengan warna cerah untuk memberikan kesan manis.

Bagi yang ingin tampil casual, knitted cardigan dengan bawahan jins bikin tampilan makin keren saat ke kampus.

2. Outfit Oversize

Atasan kaos atau kemeja oversize bisa membuat tampilan edgy saat ke kampus.
Kaos overside berwarna hitam dengan bawahan jins cocok buat mahasiswa yang males ribet tapi tetap bikin menawan.

BACA JUGA:Pelatih Ini Dicemooh Gara-gara Pakai Sandal dan Baju Pantai Saat Dampingi Timnas SEA Games 2023

Kemeja oversize motif kotak-kotak dengan bawahan jins juga ngak kalah kece ketika ke kampus.

Selain itu, pilihan kemeja oversize berwarna cerah dengan inner hitam dan celana jins  juga bisa memberi kesan casual namun tetap sylish. Jangan lupa tambahkan belt untuk memberikan kesan elegant dan hangat.

3. Gunakan Rompi Sweater

Rompi sweater memang paling sering digunakan di Korea karena cuacana disana lebih dingin. Tapi tidak jadi masalah jika ingin mengunakan rompi sweater ke kampus.

BACA JUGA:6 Games Ice Breaking untuk Meningkatkan Mood di Kantor, Kamu Wajib Coba!

Kemeja dengan paduan rompi sweater membuat tampilan casual yang rapih dan tampak hangat. Style yang satu ini juga membuat tampilan look smart.

Pilih rompi sweater dengan bahan lembut supaya nyaman dipakai ketika ke kampus. Oiya buat yang suka tampil rapi, rompi sweater ini cocok jadi pilihan.

4. Turtleneck

Turtleneck, kaos dengan kerah tinggi sampai keleher memberikan tampilan berbeda saat ke kampus. Penggunaan turtleneck membuat tampak klasik dan elegant.

BACA JUGA:3 Rekomendasi Drakor yang Tayang di Netflix untuk Temani Liburan Akhir Tahun, Dijamin Seru dan Menghibur

Pilih turtleneck warna cerah dan bawahan rok serta sepatu boots memberi tampilan klasik dan elegant.

Tambahkan juga aksesoris atau sweater yang dikalungkan di bahu untuk memberikan kesan hangat dalam tampilan.

Turtleneck memberika tampilan trendy tapi tetap sopan sehingga sangat cocok digunakan ketika ke kampus.

Pilihan outfit ini juga bisa digunakan untuk mahasiswa berhijab, jangan lupa tambahkan outer supaya terlihat lebih menarik.

BACA JUGA:Enjoy! 8 Tips Mengatasi Mabuk Perjalanan Saat Liburan ke Luar Kota

5. Gunakan Rok

Buat pecinta Korean style, rok jadi salah satu item outfit yang bikin menawan.
Penggunaan rok bisa memberikan kesan yang anggun dan elegant.

Rox maxi dengan atasan kemeja berwarna putih membuat tampilan lebih rapih dan elegant ketika ke kampus.

Atasan oversize seperti sweater dengan bawahan rok ketika ke kampus bisa bikin semua mata tertuju pada outfit satu ini.

BACA JUGA:Nyaman dan Stylish, Berikut Tips Mix and Match Outfit untuk Jogging

Nah penggunaan rok sangat cocok untuk mahasiswa berhijab yang ingin tetap tampak stylish ala Korean idol. 

Pilih jenis rok untuk memberikan kesan tampilan berbeda saat ke kampus. Gunakan rok lipit atau maxi biar lebih elegant.

6. Pakai Boots

Jika ingin tampil berbeda dan unik boots bisa jadi pilihan yang tepat ketika kekampus.

BACA JUGA:Suka Mengantuk Saat Bekerja! Coba 11 Tips Ini Mata Auto Melek Terus dan Disayang Bos

Atasan oversized dengan sepatu boots memberikan kesan edgy loh.
Selain itu, boots juga bisa dipadukan dengan atasan kemeja dan rok lipit.

Buat yang suka tampil sporty tapi tetap ala Korean style, atasan kaos dengan paduan jins dan sepatu boots bisa jadi pilihan.

7. Denim

Nah outfit satu ini paling banyak diminati dan digunakan oleh mahasiswa, yaitu denim. Jaket denim menjadi trend yang ngak pernah ketinggalan.

BACA JUGA:Zeno Zoldyck Sang Pembunuh Bayaran Legendaris di Serial Hunter X Hunter

Gunakan jaket denim dengan bawaan jins untuk memberikan tampilan casual saat ke kampus.

Jaket denim juga cocok digunakan oleh mahasiswa berhijab dengan perpaduan inner berwarna putih dan rok membuat tampilan jadi lebih berbeda.

Sekarang juga sudah ada rok bahan denim dengan model menarik, bisa jadi pilihan untuk tampilan girly dan manis.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: