Dibalik Larangan Penjualannya di Sumsel, Ikan Salem Ternyata Punya Segudang Manfaat Bagi Tubuh, Yuk Simak !

Dibalik Larangan Penjualannya di Sumsel, Ikan Salem Ternyata Punya Segudang Manfaat Bagi Tubuh, Yuk Simak !

Manfaat ikan Salem untuk kesehatan.--

SUMEKS.CO - Ikan Salem dikabarkan tidak untuk diperjualbelikan secara bebas, dipasaran lokal untuk dikonsumsi oleh masyarakat khususnya di Provinsi Sumatera Selatan.

Hal tersebut dipertegas dari peraturan menteri perikanan nomor 1 tahun 2021, tentang komoditi pemasukan ikan dengan turunan KP nomor 6 tahun 2023 tentang pengurusan neraca komoditas import ikan salem. 

Terlepas pelarangan untuk diperjualbelikan, ternyata ikan Salem mempunyai segudang manfaat loh?

Berikut ini akan diulas lebih lanjut mengenai manfaat serta kandungan gizi dari ikan Salem.

Namun, sebelum membahas manfaat dari mengkonsumsi ikan Salem akan dibahas terlebih dahulu mengenai apa itu ikan Salem.

BACA JUGA:Kuota Ikan Salem Pasok Bahan Baku Industri Pemindangan, Hanya untuk Pabrik Tak Boleh Dijual di Pasar Lokal

Dari informasi yang dihimpun, Sabtu 7 Oktober 2023 Ikan Salem merupakan jenis ikan yang diyakini masih keluarga dari ikan Salmon, sehingga ada pula yang menyebutnya Salmon lokal.

Biasanya ikan Salem banyak menghuni diperairan laut dalam, di Indonesia sendiri ikan Salem banyak ditemukan di perairan laut Jawa.

Meski dilarang diperjualbelikan dipasar lokal, ternyata ikan Salem mengandung kalsium yang tinggi dan sangat bermanfaat bagi kesehatan.

Hampir sama dengan ikan Salmon, ikan Salem juga memiliki kandungan gizi omega 3 yang sangat penting bagi kekebalan tubuh selain kalsium.

BACA JUGA:Dilarang! Tapi Penjualan Ikan Salem di Palembang Masih Lancar Jaya, Ini Penjelasan Satwas SDKP Palembang

Manfaat lainnya dari kandungan kalsium yang ada pada ikan Salem, dapat meredakan nyeri pada persendian tulang serta mencegah tulang keropos.

Sebagaimana diketahui, jika tubuh kekurangan kalsium dan zat omega 3 dapat memicu berbagai keluhan kesehatan, hingga kekebalan tubuh menurun serta daya ingat yang melemah.

Selain itu, dampak kekurangan kalsium khususnya pada wanita sering merasa nyeri perut saat haid, yang biasanya dipicu karena kekurangan zat besi dan gangguan kesehatan lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: