Wajib Tau! Berikut 4 Jenis Pupuk yang Cocok untuk Tanaman Hias

 Wajib Tau! Berikut 4 Jenis Pupuk yang Cocok untuk Tanaman Hias

Ilustrasi--dok : sumeks.co

BACA JUGA:5 Jenis Tanaman Hias Penghasil Oksigen Bikin Udara di Rumah Lebih Bersih

Kandungan nitrogen membantu tanaman menjadi lebih segar dan hijau, kemudian fosfor memacu pertumbuhan akar, jaringan, pembentukan bunga, dan daya tahan tanaman terhadap penyakit.

Sementara kandungan kalium membantu tanaman dalam penyerapan air dan hara dalam tanah. Kalium juga membantu tanaman menyalurkan hasil asimilasi ke seluruh jaringan tanaman.

Pupuk ini cocok digunakan untuk tanaman hias yang membutuhkan unsur fosfor tinggi, seperti tanaman berbunga atau berbuah.

2. Pupuk Kandang

BACA JUGA:5 Jenis Tanaman Hias Penghasil Oksigen Bikin Udara di Rumah Lebih Bersih

Pupuk kandang merupakan pupuk yang terbuat dari kotoran ternak, seperti kambing, kuda, ayam, sapi, kerbau, babi, dan lain sebagainya. 

Pupuk kandang mengandung padat unsur hara yang bermanfaat untuk memperbaiki struktur tanah, meningkatkan kesuburan dan kesehatan tanaman.

Penggunaan pupuk kandang yang baik adalah dengan cara dibenamkan untuk mengurangi penguapan unsur hara.

Sementara untuk pupuk kandang cair, penggunaan paling baik dilakukan setelah tanaman tumbuh sehingga unsur hara dapat terserap cepat oleh tanaman.

BACA JUGA:5 Bahan Alami Penyubur Tanaman Hias Pengganti Pupuk Kimia

3. Urea

Pupuk urea adalah pupuk berbahan kimia dengan kandungan nitrogen tinggi. Pupuk urea memiliki ciri berupa berbentuk butir-butir kristal berwarna putih. Sifatnya mudah larut dan terserap air.

Unsur nitrogen merupakan salah satu zat hara yang sangat dibutuhkan tanaman untuk memaksimalkan pertumbuhan tinggi tanaman.

Selain itu dengan memberikan pupuk urea pada tanaman hias, batang dan cabangnya akan tumbuh lebih kokoh, daunnya pun juga jadi lebih hijau dan rimbun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: