Kota Palembang Hujan Ringan, BMKG Imbau Warga Hindari Kontak dengan Air Hujan

Kota Palembang Hujan Ringan, BMKG Imbau Warga Hindari Kontak dengan Air Hujan

Kota Palembang diguyur hujan, Kamis, 7 September 2023.-Naba Anwar-

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Sejumlah wilayah di Kota Palembang, Sumatera Selatan, pagi ini, Kamis, 7 September 2023, turun hujan.

Kota Palembang sendiri sudah tidak ada hujan sejak beberapa pekan terakhir. Meskipun tidak deras jalanan cukup basah setelah disiram air hujan. 

Sementara itu, berdasarkan keterangan resmi BMKG Sumsel melalui Kepala Stasiun Klimatologi Kelas I Sumatera Selatan Wandayantolis, hujan saat ini sangat diharapkan karena dapat menghidrasi tanah.

"Lahan yang telah lama mengalami kekeringan, juga membantu meredam risiko kebakaran hutan dan lahan," katanya.

BACA JUGA:Kategori Sangat Tidak Sehat, Kualitas Udara di Palembang Hari Ini Tambah Parah

Namun, perlu diperhatikan bahwa hujan yang turun setelah periode kemarau cenderung memiliki tingkat keasaman (pH) yang tinggi. 

Ini disebabkan oleh adanya partikel debu dan polutan yang terkumpul di atmosfer selama musim kemarau. 

Air hujan berfungsi sebagai pencuci udara yang membawa debu, partikel, dan polutan lainnya ke permukaan tanah.

Akibatnya, air hujan tersebut dapat mengandung banyak zat pencemar yang meningkatkan tingkat keasaman. 

BACA JUGA:Kualitas Udara Buruk, Puskesmas di Kota Palembang Sosialisasikan Pencegahan ISPA

Hasil penelitian menunjukkan bahwa hujan yang lebih asam dapat mengganggu kesehatan manusia, seperti menyebabkan iritasi dan gatal-gatal pada kulit yang terpapar hujan. 

Pada tingkat keasaman yang sangat tinggi, air hujan bahkan bisa menjadi korosif dan merusak peralatan atau perangkat yang terbuat dari logam.

Mohon diingat, untuk tetap waspada, namun tidak perlu panik berlebihan. Selalu pantau informasi resmi dari pemerintah setempat.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: