MasyaAllah, Sindir Perempuan yang Hobi Flexing, Megawati: Apaan Itu?

MasyaAllah, Sindir Perempuan yang Hobi Flexing, Megawati: Apaan Itu?

Ilustrasi--

YOGYAKARTA, SUMEKS.CO - Mantan Presiden Republik Indonesia (RI) ke-5 dan Ketua Umum partai politik PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri baru saja menghadiri acara Temu Kebangsaan di Pendopo Agung Ambarukkmo, Yogyakarta pada Selasa 22 Agustus 2023. 

Megawati Soekarnoputri hadir bersama Bakal Calon Presiden (Capres) RI PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo.

Dalam sambutannya, Megawati mengungkapkan rasa heran terhadap sikap dan tindakan perempuan muda zaman sekarang serta membandingkannya dengan perjuangan perempuan zaman dahulu.

Tak hanya itu, Megawati mengungkapkan keheranannya dan kekhawatirannya terhadap sikap dan kondisi perempuan zaman sekarang.

BACA JUGA:Cukup Login Aplikasi dan Kumpulkan Poinnya, Saldo DANA Gratis Rp600.00 Bakal Jadi Milikmu, Buruan Coba!

Pernyataan ini mungkin mencerminkan keprihatinan beliau terhadap berbagai isu yang dihadapi oleh perempuan masa kini, seperti perubahan budaya, norma sosial, peran dalam lingkungan keluarga, pendidikan, pekerjaan, dan partisipasi politik.

"Menurut saya, perempuan zaman sekarang maunya apa sih? flexing harta, terus mejeng, masya Allah, apa itu?" ujar Megawati.

Meskipun Megawati khawatir soal kebiasaan flexing harta yang kini jadi tren perempuan zaman sekarang, faktanya Megawati sendiri juga memiliki kolekasi beberapa barang mewah, termasuk kendaraan antik yang totalnya hingga miliaran rupiah.

Mau tau apa saja isi garasi Megawati? Berikut penjabarannya.

Terungkap lewat Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) koleksi kendaraan antik yang dimiliki oleh Megawati yang dilaporkan pada Desember 2019 lalu. 

Dari total harta kekayaan yang dimiliki Megawati senilai Rp 215 miliar, koleksi kendaraan yang dimiliki Megawati mencapai Rp 3 miliar. 

Berikut berbagai kendaraan antik yang dimiliki oleh Megawati:

  1. Motor Honda jenis Astrea Grand tahun 1992 senilai Rp 2,5 juta.
  2. Motor Honda Astrea 50 cc tahun 1994 senilai Rp 5 juta.
  3. Mobil Mitsubishi Grandis tahun 2005 senilai Rp 224 juta.
  4. Mobil Kijang Toyota jenis Minibus tahun 2001 senilai Rp 140 juta.
  5. Mobil Volvo tahun 1997 senilai Rp 20 juta.
  6. Mobil Volkswagen jenis 1200 keluaran tahun 1961 senilai Rp 75 juta.
  7. Mobil Toyota Crown tahun 1996 senilai Rp 300 juta.
  8. Mobil Audi tahun 2005 senilai Rp 385 juta.
  9. Mobil Mercedes-Benz keluaran tahun 2006 senilai Rp 548 juta.
  10. Mobil BMW tahun 2003 senilai Rp 715 juta.
  11. Mobil Suzuki Katana keluaran tahun 1986 senilai Rp 12 juta.
  12. Mobil Range Rover keluaran tahun 2003 senilai Rp 625 juta.
  13. Mobil Land Rover keluaran tahun 2005 senilai Rp 200 juta.
  14. Mobil Mitsubishi Eclipse Cross keluaran tahun 2019 senilai Rp 379 juta.
  15. Truk Nissan tahun 1989 senilai Rp 70 juta.

Kebanyakan Koleksi yang dimiliki Megawati berupa mobil antik merupakan dari peninggalan sang ayah yang merupakan Presiden RI ke-1, Ir Soekarno dan suami Taufik Kiemas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: