Yuk Ikuti dan Saksikan Lomba Panjat 78 Pohon Pinang, Berhadiah Puluhan Juta Rupiah
Pekerja sedang mempersiapkan pohon pinang untuk lomba panjat pinang 78 batang, memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-78.--dok : sumeks.co
BACA JUGA:Gubernur HD Apresiasi Panjat Pinang Sumatera Ekspres
“Semoga semakin banyak pemerintah kabupaten/kota lain, OPD, perusahan, BUMN maupun BUMD, organisasi/asosiasi serta perseorangan yang lain bisa turut berpartisipasi,” kata General Manager (GM) Sumatera Ekspres, Hj Nurseri Marwah dikukip dari sumateraekspres.id
Nurseri menjelaskan, lokasinya yang berada di Jakabaring memungkinkan partisipasi dari warga luar Palembang, seperti Ogan Ilir dan Banyuasin.
Melalui kegiatan panjat pinang ini, diharapkan semangat cinta Tanah Air dapat ditanamkan kembali dalam masyarakat.
Event ini juga diharapkan dapat memperkuat silaturahmi kebangsaan, tumbuhnya solidaritas, dan mempererat persatuan serta kesatuan.
BACA JUGA:Filosofi Positif Dibalik Catatan Kelam Lomba Panjat Pinang saat Perayaan HUT RI
"Ribuan orang diharapkan akan turut serta dalam acara ini, termasuk peserta yang memanjat pohon pinang serta para penonton," jelasnya.
Selain meningkatkan semangat kebangsaan, event ini juga memberikan dampak ekonomi positif dengan memberdayakan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang dapat berjualan di sekitar lokasi.
Saat ini, panitia sedang mempersiapkan puluhan pohon pinang yang akan dipanjat, dengan hadiah utama berupa sepeda bagi peserta yang berhasil memanjat pohon.
Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran peserta, dapat menghubungi Arianto 0821-7759-9417, Karsono 0812-7105-635, dan Arie Abadi 0812-7130-0027.
BACA JUGA:Lomba Panjat Pinang Berlangsung Meriah
"Jangan lewatkan kesempatan ini dan segera daftarkan diri Anda sebelum kuota peserta panjat pinang habis," tutup Nurseri.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: