Mau Kredit Mobil Bekas? Ikuti Langkah Berikut Agar Tidak Tertipu
Ilustrasi--net
SUMEKS.CO - Membeli mobil bekas dengan pembayaran secara kredit menjadi cara yang paling sering digunakan sebagian orang.
Pembayaran secara kredit dinilai sangat membantu dan tidak terlalu memberatkan, dengan jangka waktu pelunasan cukup panjang.
Namun sebelum membeli mobil bekas dengan cara kredit, ada beberapa hal yang harus diperhatikan calon konsumen agar tidak tertipu.
Ada dua cara yang dapat dipilih jika berminat membeli mobil bekas dengan pembayaraan secara kredit atau cicilan.
BACA JUGA:Awas Jangan Tertipu, Perhatikan 7 Hal Ini Saat Ingin Membeli Mobil Bekas dari Individu dan Dealer
Berikut tips aman dan nyaman jika ingin melakukan pembelian mobil bekas secara kredit :
Pilih Bank atau Leasing Terpercaya
Tips pertama yang harus diperhatikan ialah menentukan mobil bekas yang akan dibeli. Setelah itu, calon konsumen dapat memilih bank atau leasing terpercaya dalam urusan pembiayaan.
Pilih lembaga yang telah terdata Otoritas Jasa Keuangan (OJK), agar selama pembayaran kredit tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.
BACA JUGA:Gaji UMR Boleh Beli? Berikut 5 Mobil Bekas di Bawah Rp 50 juta, Cek Ada Suzuki Celerio
Lebih penting lagi memilih lembaga yang memiliki bunga ringan. Cari infomasi sebanyak-banyaknya mengenai sistem pembayaraan kredit mobil bekas dari setiap lembaganya, yakni bank atau lesing.
Tentukan Asuransi
Cari kredit mobil bekas yang telah dilengkapi asuransi. Pastikan asuransi sesuai dengan jangka waktu tenor yang sama dengan lamanya waktu cicilan.
Terdapat dua jenis asuransi yang biasnya ditawarkan, yakni all risk dan Total Loss Only (TLO). Calon konsumen sebisa mungkin pilihlah asurasi yang sesuai dengan keperluan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: