Menengok Jajanan Bingen di Lorong Roda Palembang, Gulo Palu Masuk 200 Lebih Kuliner Khas Khusus Buat Anak-anak
Menengok jajanan bingen di lorong roda Palembang, gulo palu masuk 200 lebih kuliner khas khusus buat anak-anak. --
Menengok Jajanan Bingen di Lorong Roda Palembang, Gulo Palu Masuk 200 Lebih Kuliner Khas Khusus Buat Anak-anak
SUMEKS.CO - Menengok jajanan bingen di lorong Roda Palembang. Nah, gulo palu masuk 200 lebih kuliner khas khusus buat anak-anak.
Terpisah, Ketua Pemuda Lorong Roda, M Mardo mengatakan, gulo palu ini jajajan anak–anak.
Untuk produksi dan pemasarannya memang tak setiap hari.
“Untuk kami yang memang sudah rutin buat dan jual kue bingen Palembang di Toko Harum Gulo Palu juga tidak ada setiap hari. Biasanya memang ada juga yang pesan,’’ katanya.
BACA JUGA:Pempek Panggang, Kuliner Palembang yang Proses Masaknya Menggunakan Bara Api
Gulo palu ini jajajan yang populer pada masanya.
Dirinya bersama dengan pemuda di Lorong Roda memang ingin mengangkat kembali makanan bingen Palembang agar dikenal kembali.
“Harapan kita jika ingin mencari kue bingen tahunya ada di Lorong Roda dan ini menjadi destinasi bagi masyarakat ataupun wisatawan untuk datang,” ujarnya.
“Karena kita juga letaknya berseberangan dengan sentra Pempek 26 Ilir,” tambahnya.
BACA JUGA:Menang Telak 3-1, Wali Kota Prabumulih Borong Jajanan UMKM Kecamatan Gandus
Menikmati gulo palu harus terlebih dahulu diuli atau ditarik-tarik sampai keras atau mengental.
Lalu didiamkan di atas daun pisang agar cepat mengeras.
Bagi generasi Z ataupun anak-anak zaman sekarang mungkin sudah tidak familiar lagi dengan jajanan gulo palu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: koransumeks