Al Zaytun Belum Kelar, Medsos Dihebohkan Video Salat Aneh Bin Nyeleneh Ponpes Al Kafiyah

Al Zaytun Belum Kelar, Medsos Dihebohkan Video Salat Aneh Bin Nyeleneh Ponpes Al Kafiyah

Salat aneh dan nyeleneh yang viral di media sosial.--

Al Zaytun Belum Kelar, Medsos Dihebohkan Video Salat Aneh Bin Nyeleneh Ponpes Al Kafiyah

SUMEKS.CO - Belum selesai dengan sederet kontroversi Pondok Pesantren (Ponpes) Al Zaytun Indramayu, jagad media sosial kembali dihebohkan dengan Ponpes Al Kafiyah.

Pasalnya, Ponpes yang saat ini belum diketahui terletak dimana menampilkan video seperti melakukan gerakan salat namun bukan seperti salat biasa.

Parahnya, seperti yang diunggah oleh akun media sosial Snack Video @maulan***, gerakan seperti salat berjamaah ini dipimpin oleh seorang imam perempuan.

BACA JUGA:Sebut Pak Kumis Bekingi Al Zaytun, Imam Tuding Moledoko Berikan Akses Bantuan Hukum untuk Panji Gumilang

BACA JUGA:Selain Cara Salat Aneh bin Nyeleneh, Ponpes Al Kafiyah Juga Gunakan Ritual Pengobatan Dikenai Biaya Rp30 Juta

Video yang berdurasi 39 detik tersebut, terlihat seorang perempuan berpakaian hijau dan bercadar memimpin tiga orang laki-laki yang menjadi makmumnya.

Didampingi itu, gerakan-gerakan salat tersebut juga dilihat oleh tiga orang perempuan lainnya lengkap dengan memakai mukenah.

Masih dalam unggahan video, nampak terlihat nama Ponpes Al Kafiyah terpampang jelas dibelakang makmum laki-laki yang sedang melakukan gerakan seperti salat.

Ponpes Al Kafiyah "Pimpinan Guru Besar Ustadzah Umariyah", begitu bunyi tulisan yang terpampang di dinding rumah tempat salat tersebut dilakukan.

BACA JUGA:Gegara Panji Gumilang, Persaudaraan Alumni 212 Turun Gunung Tolak Keras Ajaran Sesat di Ponpes Al Zaytun

BACA JUGA:Ponpes Al Kafiyah Ajarkan Shalat Laki-Laki di Imami Perempuan, Warganet Geram: Kiamat Sudah Dekat!

Selain itu, dituliskan juga pamflet tersebut menerima pengobatan medis, menerima santri baru, mengajarkan semua ilmu.

Serta, yang paling mengejutkan ada sebuah tulisan bahwa bisa menghapus dosa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: