Bus Tergelincir Dekat Air Terjun di Pagar Alam, Puluhan Ibu-Ibu Pengajian-Pemandu Wisata Terluka

Bus Tergelincir Dekat Air Terjun di Pagar Alam, Puluhan Ibu-Ibu Pengajian-Pemandu Wisata Terluka

Kondisi bus wisata yang mengangkut ibu-ibu pengajian tergelincir dan terguling di Pagar Alam. Foto: Almi/sumeks.co--

Bus Tergelincir Dekat Air Terjun di Pagar Alam, Puluhan Ibu-Ibu Pengajian-Pemandu Wisata Terluka 

PAGAR ALAM, SUMEKS.CO - Sebuah bus wisata dengan nopol B 7855 PDA tergelincir di dekat air terjun Curup Embun, Kelurahan Dempo Makmur, Kecamatan Pagar Alam Utara, Pagar Alam.

Bus berhasil dievakuasi Minggu 25 Juni 2023 sekira pukul 15.00 WIB oleh petugas SAR gabungan.

Peristiwa laka lantas itu terjadi pada pukul 13.00 WIB, tak jauh dari curup Embun.

Evakuasi tersebut  selain anggota Satlantas dan BPBD Pagar Alam, juga melibatkan anggota TNI Koramil Pagar Alam, anggota Polsek Pagar Alam Utara serta dibantu warga disekitar lokasi.

BACA JUGA:Sopir Ungkap Banyak Bus Disewa Orang Tua Santri, Jemput Anak di Ponpes Al Zaytun Pakai Mobil Pribadi juga Ada

Kapolsek Pagar Alam Utara Iptu Ramsi SH melalui Kanit Intelkam Aipda Eka mengatakan info sementara, penumpang berjumlah 36 orang.

"Korban laka lantas bus wisata asal Kota Palembang tersebut terdiri dari 32 ibu-ibu pengajian dari Palembang, dua pemandu wisata, sopir dan kernet," beber Aipds Eka.

Sementara, insiden kecelakaan lalu lintas Bus Wisata di kawasan wisata Gunung Dempo dikabarkan penumpang luka luka.

Demikian juga sang sopir, mengalami luka serius di bagian tangan, karena patah. 

BACA JUGA:Bus Putra Rafflesia Tujuan Solo Bengkulu Masuk Jurang di Jalan Lintas Lahat, Nasib Penumpang?

Anggota Unit Laka Satlantas Polres Pagar Alam mendapat laporan langsung ke lokasi kejadian.

Dan melakukan okah TKP. Kondisi bus masih terguling. Tidak hanya itu, beberapa bagian badan bus terlihat rusak parah.

Diantaranya, bagian kaca kaca banyak pecah. Demikian juga bagain dalam bus terlihat berantakan dan kusi penumpang terlihat rusak dan terlepas akibat peristiwa lakalantas tersebut. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: