Jadi Pak Ogah di Jalan Basuki Rahmat, 3 Anak di Bawah Umur Diamankan Dit Samapta Polda Sumsel
Tiga anak di bawah umur saat diamankan polisi usai melakukan pungli di putar balik Jalan Basuki Rahmat Palembang. Foto: dokumen/sumeks.co --
Jadi Pak Ogah di Jalan Basuki Rahmat, 3 Anak di Bawah Umur Diamankan Dit Samapta Polda Sumsel
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Tiga orang yang sering melalukan pungutan liar (pungli) atau yang sering disebut Pak Ogah di Jalan Basuki Rahmat Palembang diamankan polisi.
Ketiganya yang masih di bawah umur itu diamankan petugas Unit Tipiring Subdit Gasum Dit Samapta Polda Sumsel, Senin 15 Mei 2023 sore.
Yakni AN (16), BY (16), dan RK (16) langsung diamankan di jalur putar balik kendaraan di depan RM Pagi Sore dan digiring untuk dilakukan pendataan.
Petugas sebelumnya sudah sering menerima laporan warga dan pengguna jalan yang menyebutkan keberadaan tiga orang Pak Ogah itu juga kerap menambah kemacetan.
BACA JUGA:Aksinya Viral di Medsos, Seorang Pungli di Simpang Macan Lindungan Ditangkap Jatanras
Terlebih pada saat-saat jam sibuk seperti masuk kantor ataupun sore sekitar jam pulang.
Direktur Dit Samapta Polda Sumsel Kombes Pol Budi Mulyanto SIK MH mengatakan modus dari Pak Ogah ini melakukan pungli dengan menawarkan pengaturan lalu lintas bagi kendaraan yang hendak memutar balik arah.
"Sudah sering diingatkan oleh anggota kita dan ini tidak bisa dibiarkan, harus ditertibkan, jangan berikan luang kepada mereka. Saya juga minta kepada anggota hadir di situ dan berikan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat," tutupnya.(*)
BACA JUGA:Berantas Preman dan Pungli, Polisi Amankan 20 Orang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: