UPDATE, Klasemen dan Perolehan Medali SEA Games 2023, Kamboja Teratas, Indonesia Anjlok ke Peringkat 4
SEA Games ke-32 Kamboja 2023.--
UPDATE, Klasemen dan Perolehan Medali SEA Games 2023, Kamboja Teratas, Indonesia Anjlok ke Peringkat 4
SUMEKS.CO - Kontingen Indonesia terus menambah perolehan medali dari berbagai cabor, di ajang SEA Games 2023.
Kontingen Indonesia sudah mengumpul 84 medali dengan rincian sebanyak 22 emas, 19 perak dan 43 perunggu, pada Senin 8 Mei 2023.
Hasil perolehan medali tersebut membuat Indonesia, turun peringkat ke posisi 4 pada klasemen sementara SEA Games 2023.
Posisi pertama masih dipimpin tuan rumah Kamboja, dengan 37 emas, 31 perak, 32 perunggu dan total 100 medali.
BACA JUGA:Tenis Putri Indonesia Lolos ke Final SEA Games 2023, Lawan Pemenang antara Thailand Melawan Vietnam
Sementara diposisi kedua diduduki Vietnam yang berhasil mengumpulkan 29 emas, 29 perak, 38 perunggu dan total 96 medali.
Peringkat ketiga ditempati Thailand dengan 28 emas, 23 perak, 34 perunggu dan total medali 85.
Dikutip dari website resmi SEA Games 2023, Cambodia2023.com berikut daftar perolehan medali sampai dengan Selasa, 9 Mei 2023 pukul 10.50 Wib :
- Kamboja, 37 emas, 31 perak, 32 perunggu dan total 100
- Vietnam, 29 emas, 29 perak, 28 perunggu dan total 96
- Thailand, 28 emas, 23 perak, 34 perunggu dan total 85
- Indonesia, 22 emas, 19 perak, 43 perunggu dan total 84
- Philipina, 19 emas, 30 perak, 33 perunggu dan total 82
- Singapura, 16 emas, 11 perak, 14 perunggu dan total 41
- Malaysia, 10 emas, 13 perak, 25 perunggu dan total 48
- Myanmar, 8 emas, 7 perak, 23 perunggu dan total 38
- Laos, 4 emas, 7 perak, 27 perunggu dan total 38
- Brunei Darusaalam, 0 emas, 1 perak dan 2 perunggu dan total 3
- Timur Leste, 0 emas, 0 perak dan 2 perunggu dan total 2.
Itulah perolehan medali pada ajang SEA Games 2023 yang saat ini berlangsung di Kamboja.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: