Aksi Damai Hari Buruh Nasional di DPRD Sumsel, Pengendara Diimbau Hindari Jalan Ini

Aksi Damai Hari Buruh Nasional di DPRD Sumsel, Pengendara Diimbau Hindari Jalan Ini

Satlantas Polrestabes mengimbau kepada pengendara untuk tidak melintasi jalan menuju DPRD Sumsel sementara waktu. Foto: dokumen/sumeks.co--

Aksi Damai Hari Buruh Nasional di DPRD Sumsel, Pengendara Diimbau Hindari Jalan Ini  

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Ribuan buruh akan melakukan aksi damai memperingati Hari Buruh Nasional (May Day) siang ini di halaman DPRD Provinsi Sumsel.

Petugas tidak akan menutup jalan di kawasan Simpang Lima DPRD Sumsel. Hanya saja, Satlantas Polrestabes Palembang mengimbau untuk mencari jalan alternatif lain.

Hal tersebut itu diungkapkan Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Haryo Sugihartono melalui Kasat Lantas AKBP Rendy Surya Aditama kepada SUMEKS.CO melalui telpon selulernya, Senin 1 Mei 2023. 

"Akses jalan di DPRD Provinsi Sumsel tidak tutup tapi kami masih melihat kondisi di lapangan," kata Rendy Surya Aditama. 

BACA JUGA:Aksi Damai Peringati Hari Buruh Nasional Siang Ini di Palembang, 1.200 Personel Gabungan Diterjunkan

Pengendara yang akan menuju arah DPRD Provinsi Sumsel, Simpang Bukit, Simpang Rusun Radial, Jalan Angkatan 45, Jalan POM IX, Jalan Kapten A Rivai, Jalan Radial Palembang tidak melintas di jalan tersebut untuk sementara waktu.

"Intinya, saya meminta pengendara untuk mencari jalan alternatif lainnya," ujar Rendy Surya Aditama. 

Sebelum melakukan orasi damai di halaman DPRD Sumsel, para buruh akan berada di titik kumpul kawasan BKB sekitar pukul 13.00 WIB kemudian konvoi ke DRPD Sumsel lewat Jalan Sudirman. 

"Mereka melakukan orasi di gedung DPRD Sumsel pukul 14.00 WIB," ungkap Rendy Surya Aditama. 

BACA JUGA:Jelang Demo Hari Buruh di Palembang, Akses Jalan Menuju DPRD Sumsel Tidak Ditutup

Informasi yang didapatkan ada 2.000 orang buruh  yang akan melakukan aksi orasi di gedung DPRD Sumsel. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: