Jelang Berbuka Puasa, Rumah Panggung di Kelurahan 11 Ulu Palembang Hangus Terbakar

Jelang Berbuka Puasa, Rumah Panggung di Kelurahan 11 Ulu Palembang Hangus Terbakar

Petugas saat memadamkan api di rumah panggung di Kelurahan 11 Ulu yang terbakar. Foto: dokumen/sumeks.co--

Jelang Berbuka Puasa, Rumah Panggung di Kelurahan 11 Ulu Palembang Hangus Terbakar  

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Menjelang berbuka puasa, sebuah rumah panggung yang berada di Jalan KH Azhari, Lr K HM Hasan, Kelurahan 11 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) II Palembang hangus terbakar.

Rumah yang terbakar itu milik Yanti binti Sholeh (45) yang terbakar pada Selasa 11 April 2023 sekitar pukul 16.30 WIB. 

Agung Akbar, salah seorang warga di lokasi kejadian mengatakan api tiba-tiba membesar dari rumah panggung tersebut. 

"Warga setempat langsung ramai dan langsung menghubungi pihak Damkar, polisi serta yang lainnya untuk membantu proses memadamkan api," kata Agung Akbar.

BACA JUGA: Rumah Panggung Milik Guru Ngaji di Desa Kandis 1, Ogan Ilir Terbakar

Setelah pihak Damkar, polisi dan lain-lain datang dan membantu proses memadamkan api tersebut. 

"Alhamdulillah, sekitar pukul 17.25 WIB api berhasil dipadamkan. Untuk korban jiwa tidak ada nihil," ujar Agung Akbar. 

Agung Akbar menambahkan, untuk penyebab kebakaran satu rumah panggung diduga korsleting listrik. 

"Diduga ada korsleting listrik dari bagian atap belakang rumah panggung korban," ungkap Agung Akbar. 

BACA JUGA:Rumah Panggung Milik Ibu dan Anak di Talang Balai Baru Ogan Ilir Ludes Terbakar

Sementara, Kapolsek Seberang Ulu (SU) II Palembang Kompol Bayu Arya Sakti membenarkan kejadian kebakaran tersebut. 

"Untuk total kerugian masih dalam penyelidikan lebih lanjut," terangnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: