Pembiaran Keselamatan Pelajar, Tiga Angdes Ditindak
ANTAR : Puluhan pelajar diantar mengunakan mobil Dalmas Polres Muara Enim untuk diantarkan pulang.--
Untuk solusi kedepan, sambung Kapolres, pihaknya akan melakukan koordinasi dengan pihak Pemda untuk menyediakan bis sekolah baik pada jam berangkat sekolah ataupun waktu pulang sekolah, agar anak-anak ini tidak lagi melakukan tindakan-tindakan yang membahayakan.
BACA JUGA:Wabup OKI Djafar Shodiq Ajak ASN Jadi Teladan Masyarakat
Selain itu, pihaknya juga akan memanggil pihak sekolah untuk memberikan arahan kepada anak-anak didiknya sehingga menjadi perhatian.
"Setiap hari ada sekitar 20 Angdes yang melakukan pelanggaran tersebut. Kadang-kadang cewek juga ikut naik ke atas atap. Mudah-mudahan dengan tindakan tegas ini, bisa memberikan efek positif bagi supir dan pelajar yang bandel," tegasnya.
Sementara itu, menurut ketiga supir Angdes, bahwa pihaknya sudah berkali-kali melarang para pelajar untuk naik keatas atap dan bergelantungan.
Namun larangan tersebut tidak didengarkan mereka (pelajar,red) dan tetap naik ke atas atap dan bergelantungan.
"Kami sudah larang pak, tapi mereka tetap bandel," kilah para supir.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: