Amazing, Penampakkan Pulau Seperti Reklamasi di Sungai Muratara Akibat Sedimentasi, Potensi Muncul Pulau Baru

Amazing, Penampakkan Pulau Seperti Reklamasi di Sungai Muratara Akibat Sedimentasi, Potensi Muncul Pulau Baru

Kondisi terkini munculnya delta di aliran sungai Rupit di Muratara. foto : zul/sumeks.co--

MURATARA, SUMEKS.CO – Aliran sungai di kabupaten MURATARA, provinsi Sumatera Selatan menjadi dangkal.

Penampakkan pulau seperti reklamasi terjadi di sungai muratara. Itu akibat sedimentasi. Nah, fenomena ini berpotensi muncul ‘pulau baru’.

Staf ahli Bupati Bidang Pertanahan dan Kehutanan, Firdaus mengungkapkan keprihatinannya.

BACA JUGA:Revitalisasi Sungai Sekanak Lambidaro Berlanjut Tahap III, ini Anggarannya

BACA JUGA:Longsor dan Banjir di Merapi Selatan Lahat, 2 Mobil Masuk Sungai, Wisata dan Pendakian Bukit Besak Ditutup

“Aliran sungai di Muratara ini bisa berubah jadi daratan,” cetusnya, Kamis 2 Maret 2023.

Menurutnya kejadian ini akibat maraknya penggundulan oleh pembalak liar.

Juga akibat pembukaan lahan-lahan perkebunan baru di wilayah wilayah hulu.

“Pembukaan kebun-kebun sawit di hulu sungai jadi faktor utama pendangkalan sungai ini,” tegasnya.

BACA JUGA:Revitalisasi Sungai Sekanak Lambidaro Berlanjut Tahap III, ini Anggarannya

BACA JUGA:Longsor dan Banjir di Merapi Selatan Lahat, 2 Mobil Masuk Sungai, Wisata dan Pendakian Bukit Besak Ditutup 

Dulu wilayah hulu sungai itu didominasi jenis-jenis tanahan hutan yang menjaga ekosistem alam. 

Tapi sayangnya sekarang sudah berubah menjadi lahan atau vegetasi kebun kelapa sawit di Muratara.

Saat ini perubahan itu sudah banyak sekali terjadi akibat alih fungsi lahan di bagian hulu sungai di Muratara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: