Lulus, 4 PPPK OKI Mengundurkan Diri
Ilustrasi.--
KAYUAGUNG, SUMEKS. CO - Hasil tes seleksi calon pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) tenaga kesehatan (Nakes) tahun 2022 yang dibuka Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), untuk yang dinyatakan lulus ada 215 peserta.
Sayangnya dari hasil pengumuman hasil seleksi peserta nakes ini, pada Jumat 30 Desember 2022. Setelah dilakukan tahapan pasca sanggah untuk penerimaan PPPK Kabupaten OKI formasi tahun 2022. Ada 4 orang peserta pembatalan kelulusannya. Dengan alasan yang bersangkutan mengundurkan diri.
"Iya ada 4 yang batal lulus karena mengundurkan diri. Tiga orang memang mengundurkan diri dan 1 orang lagi dianggap mengundurkan diri," kata Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Kabupaten OKI Mauliddini SKM melalui Kabid Pengadaan dan Informasi Imron Suhedi.
Dijelaskannya, pengunduran diri itu berdasarkan pengisian daftar riwayat hidup dan penyampaian kelengkapan dokumen pemberkasan yang dinyatakan lulus tahap akhir pasca sanggah.
BACA JUGA:Hasil Seleksi PPPK Guru 2022 Diumumkan Hari Ini, Silahkan Cek Disini
Adapun untuk 4 orang tersebut, kata Imron, terdiri dari 3 orang dokter dan 1 orang bidan. Jadi untuk keempat orang ini yang mengundurkan diri dianggap mengundurkan diri. Sehingga dibatalkan status kelulusannya.
Maka tidak berhak untuk mengukuti proses selanjutnya. Sehingga diproses penggantian kelulusannya dengan peserta yang lain yang memenuhi persyaratan.
"Yakni sesuai dengan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI Nomor 968 tahun 2022," ungkapnya, saat dihubungi SUMEKS.CO, Ahad 12 Februari 2023.
Dikatakan Imron, untuk formasi nakes Kabupaten OKI dibuka sebanyak 248 formasi. Sedangkan yang dinyatakan lulus ada sebanyak 215 orang perserta. Sehingga ada sebanyak 33 formasi tidak terisi. Adapun jumlah peserta nakes yang mengikuti tes seleksi adalah sebanyak 1.471 orang.
BACA JUGA:Hasil Tes PPPK Guru OKI Diumumkan 2 Februari 2023, Dilantik Bulan Juni
Tes seleksi sendiri, lanjut dia, dilaksanakan di Kantor BKN Regional VII Palembang dan Poltekes Kemenkes Palembang. Tetapi yang lulus dan memenuhi passing grade sebanyak 215 peserta.
"Untuk peserta yang tidak lulus ya jelas tidak cukup atau tidak memenuhi passing grade," ujarnya.
Dia menambahkan, dari formasi yang kosong atau tidak terisi oleh peserta seleksi nakes PPPK ini diantaranya adalah sanitarian, teknisi gigi, epidemiologi kesehatan dan teknisi transfusi darah.
Untuk diketahui, sambung Imron, tes seleksi dimulai pada 8-12 Desember 2022 lalu. Untuk lokasinya di Palembang, jadi bukan di Kabupaten OKI. Sedangkan formasi yang disediakan ada sebanyak 248 orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: