Kapolrestabes Palembang Fasilitasi Sunatan Anak Pemulung

Kapolrestabes Palembang Fasilitasi Sunatan Anak Pemulung

Mokhamad Ngajib memantau proses sunatan dua anak Mulyadi, Jumat 30 Desember 2022. foto: istimewa--

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Mokhamad Ngajib bersama Kepala Urusan Kesehatan dr Launa R Munazat membantu seorang anak pemulung dan pencari barang bekas Mulyadi melakukan sunat. 

Sunat dilakukan di klinik Urusan Kesehatan (Urkes) Polrestabes Palembang, Jumat 30 Desember 2022. 

"Benar, pagi hari ini kami melakukan sunatan kepada putra bapak Mulyadi. Ada dua anaknya yang belum sunat," kata Mokhamad Ngajib. 

Mokhamad Ngajib mengatakan, sebelumnya Mulyadi meminta bantuan kepadanya, ada dua anaknya yang belum sunat. 

"Kami langsung menindaklanjuti hari ini dan kami menyiapkan dokternya dari Urkes untuk dilakukan proses sunat," ujar Mokhamad Ngajib. 

Selain membantu anak Mulyadi bersunat, Mokhamad Ngajib langsung melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama masyarakat di kantin Polrestabes Palembang.

BACA JUGA:Central Biliar Dilaunching dengan Sunatan Massal

"Kita melakukan curhat dengan masyarakat bersama kepolisian, tentunya untuk meminta masukan saran ataupun informasi dari masyarakat yang kita belum ketahui, dan akhirnya kita bisa melakukan solusi untuk menyelesaikannya," ungkap Mokhamad Ngajib. 

Lanjut Mokhamad Ngajib, ada satu masyarakat memberikan masukan bahwa di daerah Jakabaring ada dugaan prostitusi dan pemalakan.

"Hari ini juga kita tindak lanjuti untuk melakukan penyelesaian," jelas Mokhamad Ngajib. 

Diharapkan dengan kegiatan ini, Mokhamad Ngajib mengharapkan kepada masyarakat tidak usah takut dengan polisi terutama mau untuk memberikan informasi kepada anggotanya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: