Kabar Terbaru Satu Keluarga Tewas di Kalideres Jakarta, Mobil Raib

Kabar Terbaru Satu Keluarga Tewas di Kalideres Jakarta, Mobil Raib

Rumah korban tewas yang terdiri empat orang merupakan sanak saudara, di Perumahan Citra 1 Kalideres, Jakarta Barat, dipasang garis polisi, Jumat 11 November 2022. Foto: ANTARA/Walda Marison/jpnn.com--

JAKARTA, SUMEKS.CO - Penemuan empat mayat dalam satu keluarga di sebuah rumah di Perumahan Citra 1 Kalideres, Jakarta Barat, Jumat 11 November 2022 menggemparkan publik. 

Kabar terbarunya, dugaan mobil milik keluarga itu raib dan polisi menemukan kendala untuk mengungkapnya.

"Kami masih penyelidikan dan pendalaman karena tidak ada yang mengetahui," kata Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pasma Royce, Jumat 11 November 2022. 

Perwira menengah Polri itu mengakui penyelidikan dugaan pencurian mobil tersebut mengalami kendala. 

BACA JUGA:Satu Keluarga di Kalideres Jakarta Barat Ditemukan Tewas, Diduga Kelaparan

Salah satu kendalanya tak ada kamera pengawas atau CCTV yang terpasang di rumah tersebut. 

Untuk itu, lanjut Pasma, penyidik kini tengah mencari kerabat maupun saudara dari para korban.

"Semuanya dari pihak keluarga yang mengetahui. Kami masih menanyakan kepada saksi-saksi yang ada. Juga termasuk isi percakapan dari handphone yang mungkin ada petunjuk," ujar Pasma. 

Diketahui sebelumnya, penemuan jenazah satu keluarga itu berawal ketika Ketua RT setempat mencium bau busuk dari dalam rumah korban pada Kamis sekitar pukul 18.00 WIB. 

BACA JUGA:Satu Keluarga Asal OKI Jual Sabu di Belitung Timur Diringkus Polisi

Ketua RT pun melapor ke Polsek Kalideres terkait temuan bau busuk itu. Bersama dengan polisi, pengurus RT memaksa masuk ke dalam rumah tersebut. "Saat itu pagar rumah dan pintu utama terkunci," tutur Pasma. 

Ketika pintu utama dibuka, petugas mendapati empat mayat di tiga ruangan berbeda, yakni ruang tamu, kamar tengah, dan ruang belakang. Identitas keempat korban ialah RY (71), RN (68), DF (42), dan BG usia (69).

Berdasarkan hasil autopsi dari Rumah Sakit Polri Kramatjati, Jakarta Timur, polisi menyebut keempat korban tidak mengonsumsi makanan dalam waktu yang cukup lama. 

"Lambung para mayat ini tidak ada makanan jadi bisa diduga berdasarkan pemeriksaan dari dokter bahwa mayat ini tidak ada makan dan minum cukup lama, karena dari otot-ototnya sudah mengecil," kata Kombes Pasma. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: