Suprapti Kini Tinggal di Rumah Layak Huni

Suprapti Kini Tinggal di Rumah Layak Huni

Ratu Dewa menyerahkan kunci rumah simbolis milik Suprapti usai dibedah, Selasa 18 Oktober 2022. --

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang, Ratu Dewa bersama Ketua Badan Amil Zakat (Baznas) Kota Palembang, Ridwan Nawawi meresmikan bedah rumah kediaman Suprapti di Jl Padat Karya Sugiwaras RT 004, RW 001 Kelurahan Talang Jambe Kecamatan Sukarami Palembang, Selasa 18 Oktober 2022.

Peresmian bedah rumah atas bantuan  Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Palembang.

"Alhamdulillah hari ini kita peresmian dan penyerahan rumah dari hasil bedah rumah oleh Baznas Kota Palembang kepada Suprapti. Ini sebagai tanda dan wujud kepedulian dari Pemerintah kota melalui Baznas," kata Ratu Dewa ketika diwawancarai oleh awak media.

BACA JUGA:Baznas Palembang Bedah Rumah Zainuddin Haris, ini Anggarannya

Ratu Dewa menjelaskan, kediaman Suprapti yang dahulunya kurang layak huni berhasil disulap menjadi sebuah rumah nyaman bagi keluarga usai dilakukannya rehab oleh Baznas kota Palembang.

"Tentunya banyak program lain yang sudah digagas dan diimplementasikan oleh Baznas kota Palembang, Insha Allah dengan bedah rumah ini dapat membantu Suprapti berserta keluarga, sehingga bisa lebih nyaman dalam menjalani kehidupannya," tutupnya.

Sementara, Ketua Baznas Kota Palembang, Ridwan Nawawi menuturkan, saat ini Baznas kota Palembang telah berhasil melakukan rehab rumah yang ke 27.

"Memang banyak sekali yang mengajukan. Kami ada dua kategori, yang pertama itu bedah dan yang kedua rehab, kalau bedah itu seluruhnya dirombak, bedah rumah type 21, rumah warga yang dipilih untuk dibantu karena kondisi sudah buruk atau tidak layak huni," tuturnya.

BACA JUGA:Gotong Royong Sukseskan Bedah Rumah

Sementara, masyarakat penerima bantuan bedah rumah, Suprapti bekerja sebagai buruh lepas, ia mengucapkan terima kasih kepada Pemkot Palembang dan Baznas Kota Palembang yang telah memberi bantuan.

"Saya bersyukur sekali atas bantuan rumah yang layak huni dari Pemkot Palembang, selama ini saya hanya pasrah menerima nasib menjalani kehidupan seperti dulu dengan kondisi rumah yang tidak layam huni, saya juga kadang bekerja buruh kadang tidak lagi, jadi sangat terbantu dengan bedah rumah ini," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: