iPhone 16 Pro Max vs Sony Xperia 1 VI, Duel Smartphone Flagship Premium Mana yang Layak DIbeli?

iPhone 16 Pro Max vs Sony Xperia 1 VI, Duel Smartphone Flagship Premium Mana yang Layak DIbeli?

Adu flagship 2024! iPhone 16 Pro Max vs Sony Xperia 1 VI, mana yang lebih unggul di kamera, layar, baterai, dan performa? Temukan jawabannya--

SUMEKS.CO- Persaingan di kelas smartphone flagship premium terasa panas, antara dua Apple iPhone 16 Pro Max dan Sony Xperia 1 VI

Kedua ponsel ini membawa inovasi canggih di bidang performa, kamera, dan layar, namun hadir dengan pendekatan yang berbeda.

Jika Anda sedang mempertimbangkan upgrade ke salah satu dari dua flagship ini, artikel ini akan memberikan perbandingan lengkap antara dua Apple iPhone 16 Pro Max dan Sony Xperia 1 VI

Ya mulai dari segi desain, layar, performa, kamera, hingga baterai. Pastikan Anda membaca sampai akhir sebelum menentukan pilihan!

Secara desain, iPhone 16 Pro Max dan Sony Xperia 1 VI memiliki karakteristik yang berbeda.

iPhone  16 Pro Max ini tampil kokoh dengan material titanium di rangka bodinya, memberikan kesan premium dan tahan banting. Beratnya mencapai 227 gram, sedikit lebih berat dibandingkan Xperia.

Sementara itu, Sony Xperia 1 VI didesain lebih ramping dan ringan, hanya 192 gram, berkat rangka aluminium yang tetap kokoh. 

BACA JUGA:MURAH Hanya Rp1 Juta, Dapat Sony Xperia 1 Flagship Lawas yang Masih Tangguh di Tahun 2025

BACA JUGA:GADGET SULTAN Bermasalah? Sony Xperia 1 VII Penjualan Dihentikan Sementara, Jangan Panik Ini Solusinya

Bagian depan dan belakang kedua ponsel dilapisi kaca, namun Sony menambahkan Gorilla Glass Victus 2 untuk daya tahan ekstra, sedangkan iPhone mengandalkan kaca pelindung keramik generasi terbaru tahun 2024.

Dalam hal ketahanan air, keduanya sama-sama tangguh, tetapi iPhone 16 Pro Max diklaim lebih tahan di kedalaman air, sedangkan Xperia lebih tahan terhadap pancaran air bertekanan.

Layar menjadi salah satu keunggulan utama dari kedua flagship ini. iPhone 16 Pro Max hadir dengan panel LTPO Super Retina XDR OLED 6,9 inci, resolusi tinggi 1320 x 2868 piksel, dan kerapatan piksel sekitar 460 ppi. 

Layarnya mendukung refresh rate 120 Hz, HDR10, dan Dolby Vision, serta tingkat kecerahan hingga 2.000 nits, sangat ideal untuk penggunaan di luar ruangan.

Di sisi lain, Sony Xperia 1 VI tetap setia dengan panel LTPO OLED 6,5 inci beresolusi 1080 x 2340 piksel, namun Sony membanggakan dukungan standar HDR BT.2020 yang biasa dipakai di industri film, serta tetap mempertahankan kualitas visual khas layar Sony yang jernih.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: