Ratusan Pelajar di OKI Ditanamkan Kejujuaran Melalui Dongeng, Raodshow Bus KPK

Ratusan Pelajar di OKI Ditanamkan Kejujuaran Melalui Dongeng, Raodshow Bus KPK

Pelajar SD mengikuti edukasi Roadshow Bus KPK, melalui dongeng, di Ruang Rapat Bende Suguguk 1 Pemkab OKI, Jumat 16 September 2022.-Niskiah-

KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Ratusan pelajar Taman Kanak-Kanak dan Sekolah Dasar mengikuti edukasi dari rangkaian kegiatan Roadshow Bus KPK di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Jumat, 16 September 2022.

Pejalar tersebut diberikan edukasi dengan menanamkan kejujuran pada masing-masing anak sejak dini, melalui dongeng. 

"Iya mbak hari ini kita ada di Kabupaten OKI menanamkan sifat kejujuran kepada anak-anak sejak dini. Kebetulan hari ini anak TK dan SD melalui mendongeng kepada mereka," terang Slamet Nugroho, kepada SUMEKS.CO.

Dia menjelaskan, melalui mendongeng apa yang disampaikan kepada anak-anak menjadi lebih paham. Jadi anak-anak itu bukan diceramahi. 

BACA JUGA:Kejari OKI Terima Pelimpahan Tersangka Pembunuhan Kades Kuala 12

Kedepan nantinya, kata Inuq, apa yang diberikan melalui media mendongeng ini dapat membentuk karakter anak-anak yang jujur dan tidak bohong hingga saat didewasa nanti. 

"Membentuk integritas kejujuran anak-anak, berani jujur itu hebat. Jika dewasa menjadi pemimpin yang amanah, jujur, dicintai rakyat dan tidak korupsi. Kalaupun pegawai, pegawai yang jujur," tegasnya. 

Dia mengharapkan, dari mendongeng apa yang disampaikan, anak-anak dapat menyimpulkan sendi apa yang baik dan apa yang tidak baik. 

"Hari ini anak-anak sangat antusias, edukasi dari kami ini dibuat beberapa sesi. Dengan jumlah anak sebanyak 300 orang anak," ujarnya. 

BACA JUGA:Runners Jelajahi Alam OKI

Dikatakan, untuk anak-anak TK ada sebanyak 100 orang anak dan anak SD sebanyak 200 orang anak. Pelajar SD mulai dari siswa kelas 1 hingga kelas VI mengikuti. (*) 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: