Kabupaten OKU Timur, Terbaik 3 Bidang Penurunan Angka Stunting di Sumatera Selatan, Tahun 2022

Kabupaten OKU Timur, Terbaik 3 Bidang Penurunan Angka Stunting di Sumatera Selatan, Tahun 2022

--

OKU TIMUR, SUMEKS.CO - MEMBANGGAKAN. Kabupaten OKU Timur, berhasil menurunkan angka stunting. Karenanya, Kementrian Dalam Negeri memberikan penghargaan predikat terbaik 3 bidang penurunan angka stunting di Sumatera Selatan. 

Penilaian penghargaan tersebut, didasari pada delapan aksi konvergensi penurunan stunting. Meliputi analisis situasi.  Rencana kegiatan. Rembug stunting.

Kemudian peraturan bupati/walikota tentang peran desa. Adalagi pembinaan KPM. Berikutnya sistem manejemen data. Pengukuran dan publikasi stunting. Terahir review kinerja tahunan. 

Penghargaan ini, diserahkan langsung Dirjen Bina Pembangunan Daerah Dr. Teguh Setyabudi, M.Pd kepada Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin, S.T pada acara Workshop Penguatan Pelaksanaan Percepatan Penurunan Stunting dan Pemberian Penghargaan Atas Penilaian Kinerja 8 Aksi Konvergensi, Penurunan Stunting Regional II, di Ballroom Hotel Prime Plaza Sanur, Denpasar, Bali, Selasa 30 Agustus 2022. 

BACA JUGA:Kerjakan Tugas di Kosan Teman, Motor Mahasiswi UIN Digondol Maling

"Saya ucapkan terima kasih atas usaha yang dilakukan dalam menuntaskan penurunan angka stunting di Bumi Sebiduk Sehaluan,"  ujarnya. 

"Capaian ini merupakan buah dari kolaborasi antara Pemkab OKU Timur bersama masyarakat" sambung Bupati OKU Timur yang biasa disapa Enos. 

Bupati H Lanosin menambahkan, dalam urusan pencegahan dan penanganan stunting, Pemkab OKU Timur mengedepankan semangat kolaborasi dari berbagai OPD yang ada. Mulai dari masyarakat usia remaja, ibu hamil, bayi, balita dan keluarga. 

Bupati Lanosin melanjutkan, Pemkab OKU Timur sudah melaksanakan dan mengkampanyekan ke masyarakat untuk mengkonsumsi makanan bergizi.  

BACA JUGA:Kecelakaan Maut Truk Kontainer di Bekasi, 10 Orang Meninggal Dunia

Salah satunya, gemar makan ikan. Program ini digerakkan kelompok PKK Kabupaten OKU Timur. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: