Harnojoyo Bagikan 10 Ribu Bendera

Harnojoyo Bagikan 10 Ribu Bendera

Harnojoyo membagikan bendera kepada warga di Simpang Lima DPRD Sumsel, Senin (15/8). foto: m naba anwar sumeks.co--

SUMEKS.CO, PALEMBANG - Wali Kota Palembang H Harnojoyo didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang, Ratu Dewa turut membagikan 10 ribu bendera Merah Putih untuk masyarakat Kota Palembang.

Pembagian bendera merupakan gerakan pembagian 10 juta bendera Merah Putih di seluruh Indonesia dalam rangka HUT RI ke-77, dilaksanakan di Simpang 5 DPRD Sumsel dan kawasan Rumah Susun Palembang, Senin (15/8).

"10 juta bendera dibagikan secara nasional,  untuk Palembang kebagian sebanyak 10 ribu bendera yang akan diberikan ke warga di 18 kecamatan Kota Palembang," kata Wali Kota Palembang, H Harnojoyo kepada awak media.

Pada lokasi Simpang 5 DPRD Sumsel dan kawasan Rumah Susun Kota Palembang, Harnojoyo dan Ratu Dewa bersama Forum Komunikasi Pimpinam Daerah (Forkompimda) tampak antusias membagikan satu per satu bendera kepada pengendara yang melintas dan warga sekitar, kemacetan sedikit terjadi sekitar 15 menit

“Dipasang ya benderanya pak buk,” ungkap Harnojoyo kepada masyarakat sekitar.

Sementara, Sekda Kota Palembang, Ratu Dewa menuturkan bahwa bendera Merah Putih yang dibagikan kepada warga berukuran 1x2 meter.

"Saya berharap, bendera tersebut segera dipasang di rumah sebagai wujud peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2022," tuturnya.

Usai pembagian bendera di Simpang 5 DPRD Sumsel, kian dilanjutkan oleh Ratu Dewa bergerak membagikan bendera Merah Putih dikawasan padat permukiman Rumah Susun Kelurahan 24 Ilir Kecamatan Bukit Kecil Palembang, tepatnya di Blok 13.

Ratu Dewa tampak membagikan bendera saau per satu kepada masyarakat di kawasan tersebut.

Salah satu warga yang menempati rusun blok 13 itu, menghampiri Ratu Dewa membawa bambu untuk menerima bendera merah putih yang kemudian dipasang diperkarangan rumah warga dan di pinggir jalan, Ratu Dewa pun ikut mengikat bendera Merah Putih di bambu milik warga.

Lanjut Ratu Dewa, kegiatan tersebut dilaksanakan untuk meningkatkan antusiasme masyarakat dalam memperingati HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, terlebih pasca dua tahun Indonesia diserang COVID-19.

"Semoga melalui kegiatan ini, masyarakat senang dan turut menyemarakkan. Kita juga meningkatkan wawasan kebangsaan,” tutupnya.

Di tempat yang sama, salah satu warga rumah susun, Edhi mengungkapkan bahwa kegiatan pembagian bendera oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang sangat bermanfaat bagi warga sekitar, khususnya bagi dirinya karena keadaan ekonomi.

"Tidak menyangka kehadiran pemerintah membagikan bendera kepada kami, selain senang ini juga membantu kami meringankan biaya sehingga hemat membeli bendera," tukasnya. (mg01)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: