Sensasi Nyanyi Bareng Pakai Masker

SUMEKS CO Hampir dua tahun panggung musik tanah air senyap tanpa ingar bingar konser dan gigs Persebaran Covid 19 menunda semua agenda yang berpotensi menimbulkan kerumunan Kini satu per satu live event bermunculan Dalam skala kecil tentunya Ngamen 0 2 hadir sebagai pengobat rindu fans Pamungkas Awalnya konser dijadwalkan berlangsung di 12 kota dalam nuansa intim Sedianya konser bermula pada 20 November di Bandung dan berakhir di Bali pada 7 Januari 2022 Penjualan tiket per 26 Oktober lalu langsung ludes dalam 40 menit Karena itulah pada 10 November lalu ditambahkan empat kota yang Pamungkas singgahi dalam rangkaian Ngamen 0 2 Kerepotan menyelenggarakan acara di tengah pandemi dirasakan Pamungkas Maspam Records dan Musicverse Sampai H 2 pergelaran pertama Ngamen 0 2 pun penyelenggara masih sulit memperoleh izin Akibatnya konser di Jawa Barat kecuali Cirebon terpaksa batal Rangkaian acara juga mundur tiga hari dari jadwal Pamungkas menyatakan perizinan sulit karena naiknya level PPKM di provinsi tersebut Aku tidak akan menolak gig apa pun Tidak pernah dalam hidupku aku menolak bermain musik Yang kali ini memang mesti menghargai dan mematuhi apa yang sudah ditetapkan yang berkewenangan jelas pemilik single To the Bone tersebut Fans yang telah bertarung membeli tiket konser pun harus rela uangnya di refund Kendati demikian Pamungkas dan tim berjanji menghelat konser di Jawa Barat jika kondisi memungkinkan Aku yakin ketika semuanya sudah terkontrol kami akan ke sana Jawa Barat dan bermain musik untukmu janjinya Pembatalan juga terjadi di Kediri Dalam Instagram pamnggung Pamungkas menjelaskan bahwa konser di Kediri terhalang aturan pihak berwajib Tim Pamungkas akhirnya melakukan refund Di Surabaya Ngamen 0 2 berlangsung di Rustic Market pada Selasa 30 11 Menariknya venue baru diberitahukan kepada para pemegang tiket pada H 1 melalui surel masing masing H 1 banget Venue baru diinfokan jam 11 malam Kurang beberapa jam konser dimulai pun ada pemberitahuan lagi bahwa konser dibagi dua sesi demi mencegah kerumunan orang kata Mega Amalia fans Pamungkas di Surabaya Penonton juga wajib menunjukkan hasil tes swab antigen yang dilakukan saat hari H plus status pada aplikasi PeduliLindungi Penonton menyaksikan penampilan Pamungkas sambil duduk di kursi yang telah ditentukan Jaraknya juga sudah diatur Semuanya dilakukan demi patuh pada protokol kesehatan Pamungkas dan band The PeoplePeople tampil selama sekitar dua jam membawakan 25 30 lagu dari tiga album Yakni Walk the Talk Flying Solo dan Solipsism 0 2 Penonton hanya boleh mendokumentasikan acara dengan kamera smartphone selama maksimal 30 detik Intimate banget Salut sama panitianya yang udah ngatur sedemikian ketat ucap Mega Karena berlangsung di area outdoor Ngamen 0 2 di Surabaya ditemani rintik hujan sendu pada Selasa malam itu Meski begitu semua penonton merasa senang Semua penonton tetap antusias buat nyanyi bareng Ya meskipun agak pengap ya nyanyi bersama tapi tetap pakai masker Hehe ujar Mega jpg jawapos
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: