WOW, KPK Bidik Orang Nomor 1 di OKU, Dirdik: ‘Penentuan Pokir Harus Ada Keputusan Pejabat Tertinggi di OKU’

Senin 17-03-2025,09:01 WIB
Reporter : Julheri
Editor : Julheri

“Nanti akan didalami oleh penyidik, termasuk juga pejabat yang sebelumnya akan kami dalami,” janjinya.

Terhadap beberapa perusahaan yang berasal dari Lampung Tengah ini nanti juga akan ditelusuri KPK. 

BACA JUGA:CATAT, Ini 9 Proyek Pokir ‘Dimakan’ Anggota DPRD OKU, Ada Jalan Poros Desa dan Jembatan Milik Rakyat

BACA JUGA:ALAMAK, DPRD OKU Minta Jatah 20 Persen Proyek Pokir Rp96 Miliar, Kadis PUPR Kutip 2 Persen

“Kami akan lakukan pemanggilan secepatnya untuk bisa mengungkap berapa yang mereka dapatkan dengan 

pinjam nama atau pinjam bendera ini,” sebutnya.

Kemudian proyek yang 9 lantas kelanjutannya akan seperti apa? 

“Mestinya nanti akan ditindaklanjuti dengan pemeritah daerah kalau memang harus status quo makan akan kita status quo-kan,” kata Setyo.

Tapi kalau harus dilanjutkan untuk kepentingan orang banyak harus dilanjutkan.

BACA JUGA:ALAMAK, DPRD OKU Minta Jatah 20 Persen Proyek Pokir Rp96 Miliar, Kadis PUPR Kutip 2 Persen

BACA JUGA:CATAT, Ini 9 Proyek Pokir ‘Dimakan’ Anggota DPRD OKU, Ada Jalan Poros Desa dan Jembatan Milik Rakyat

“Manfaatnya dari 9 proyek ini ‘kan ada untuk jalan, ada untuk jembatan dan itu saya yakin kepentingan sudah dipikirkan untuk masyarakat,” ujarnya.

Dan, kalau hanya untuk renovasi rumah pejabat, kata Setyo Budiyanto, itu bisa dikesampingkan sampai menunggu proses perkaranya selesai.

Rupanya sejak Januari 2025 KPK sudah ‘intai’ anggota DPRD kabupaten OKU ‘main mata’ sama Kadinas PUPR OKU yang meminta jatah proyek Pokir.


KPK bidik orang nomor 1 di OKU menurut Dirdik KPK, Asep Guntur Rahayu penentuan Pokir harus ada keputusan pejabat tertinggi di OKU. --

Apa itu Pokir? Pokir adalah proyek aspirasi anggota DPRD OKU berupa ‘pokok pikiran’ (Pokir), berupa jatah anggaran pembangunan yang bisa diarahkan wakil rakyat. 

Kategori :