Pohon dan Buah Zaqqum Menu Penghuni Neraka di Thaif, Komdigi: Waspada Itu Disinformasi
Jeddah, sumeks.co - Belakangan ini, informasi terkait Zaqqum yang disebut sebagai pohon dan buah untuk menu penghuni Neraka kembali ramai diperbincangkan di media sosial (medsos).
Narasi yang beredar menyebutkan bahwa pohon dengan buah yang mengerikan ini tumbuh di kota Thaif, sekitar 80 kilometer dari Mekkah.
Y ini semakin menarik perhatian karena Thaif kini menjadi salah satu destinasi wisata religi bagi para jemaah umrah dan haji
Namun, benarkah viral pohon dan buah Zaqqum beredar di Thaif? Ini Klarifikasi dan Fakta dari Kominfo (Komdigi)
Berdasarkan informasi yang dirilis oleh Kominfo (Komdigi), klaim bahwa pohon Zaqqum berada di Thaif adalah disinformasi.
Pohon Zaqqum, seperti yang disebutkan dalam Al-Qur'an, bukanlah pohon yang dapat ditemukan di dunia wikayah (Thaoif).
Gambar yang digunakan dalam narasi viral tersebut sebenarnya adalah foto bunga Snapdragon yang telah mati.
Bunga Snapdragon (Antirrhinum) memang memiliki bentuk yang unik, terutama setelah layu, di mana bunganya terlihat seperti tengkorak kecil. Mengerikan.
Keunikan bunga snapdragon ini sering kali dimanfaatkan dalam berbagai konten viral untuk membangun narasi mistis atau religius.
Penjelasan Pohon Zaqqum dalam Al-Qur'an
Dalam Al-Qur'an, pohon Zaqqum disebutkan sebagai siksaan bagi penghuni neraka.
Allah SWT berfirman dalam Surat As-Saffat ayat 62-66: