Kosan Dibobol Maling Siang Hari, Kerugian 2 Mahasiswa Asal PALI Ini Ditaksir Puluhan Juta

Rabu 16-10-2024,19:36 WIB
Reporter : Reigan Riangga
Editor : Edward Desmamora

PALEMBANG, SUMEKS.CO - Aksi pelaku pencurian di Kota Palembang kali ini menyasar lokasi kawasan yang dihuni para mahasiswa dari berbagai daerah di Bumi Sriwijaya. 

Tak tanggung, waktu siang hari jadi sasaran empuk pelaku kejahatan untuk membawa kabur dua unit Handphone jenis iPhone yang nilainya ditaksir puluhan juta rupiah. 

Kali ini terjadi di Jalan KH Balqi Lorong Banten 2 Kelurahan 15 Ulu Kecamatan Seberang Ulu II Palembang. 

Korbannya, 2 mahasiswi asal Desa Tanah Abang Kabupaten PALI, yakni Edo (19) dan Ariyansyah (19) mahasiswa perguruan tinggi swasta di Kota Palembang. 

BACA JUGA:Pria Berkaos Dalam Terekam CCTV Bobol Kosan Putri, Gasak Laptop dan Barang Berharga

BACA JUGA:Keluarga Ikhlaskan Kepergian Mahasiswi UIN RF Palembang yang Ditemukan Bersimbah Darah di Kosan

Tak terima atas peristiwa tersebut, mereka melaporkan kejadian itu ke SPKT Polrestabes Palembang, Rabu 16 Oktober 2024.

"Saat itu kami sedang berada di belakang kosan pak, sementara HP diletakkan di atas meja ruang tamu," ungkap Edo di hadapan petugas piket SPKT Polrestabes Palembang. 

Aksi pencurian tersebut terjadi sekira pukul 14.30 WIB, Rabu 16 Oktober 2024. Saat keduanya sedang berada di kos-kosan.

Meskipun sudah dicari berbagai sudut ruangan, namun kuat dugaan sudah ada orang lain yang masuk lantaran pintu samping kost-kostan mereka sudah dalam keadaan terbuka.

BACA JUGA:Mahasiswi yang Ditemukan Bersimbah Darah di Kamar Kosan Sempat VC dengan Sang Pacar

BACA JUGA:Bertandang ke Kosan Kerabat, Sepeda Motor Mahasiswi Asal Lahat Raib Dicuri Maling

Ia berharap pelaku bisa segera ditangkap lantaran peristiwa menimpanya tak hanya dialami kali ini saja, melainkan berulang kali.

Laporan tersebut diterima perugas SPKT dengan pidana pencurian sebagaimana diancam dalam Pasal 362 KUHP. 

 

Kategori :