Mantan Kasintel Kejari Palembang Ini Promosi Koordinator Kejati Bali, Ini Daftar Lengkapnya?

Jumat 24-05-2024,12:57 WIB
Reporter : Fadly
Editor : Zeri

4. Kepala Kajari Banyuasin, Agus Widodo SH MH menjadi Asisten Pengawasan pada Kejati Lampung. 

BACA JUGA:Dua Kali Mangkir Panggilan Penyidik, Penkum Kejati Sumsel: Saksi Tidak Kooperatif Bakal Kena Sanksi!

BACA JUGA:Terkait Anggaran Hibah KONI Rp25 Miliar, Hakim Perintahkan Jaksa Kejati Sumsel Hadirkan Deru ke Persidangan

Posisi Agus digantikan Raymund Hasdianto Sihotang SH MH yang sebelumnya menjabat Kepala Kejari Pesisir Selatan.

5. Kepala Kejari Musi Banyuasin (Muba) Romy Rozali SH MM, menempati posisi baru sebagai Asisten Pembinaan pada Kejati Riau. 

Posisi Romy nantinya bakal dipegang Roy Riady SH MH yang sebelumnya menjabat Kajari Prabumulih. 

6. Kepala Kejari Prabumulih nantinya bakal dikomandoi oleh Khristiya Lutfiasandhi SH MH, yang sebelumnya Koordinator pada Kejati Jawa Timur. 

BACA JUGA:Beredar Percakapan Diduga Oknum Jaksa Kejati Sumut Minta Uang Urus Perkara, Warganet: Pecatlah!

BACA JUGA:Dalami Alat Bukti, Kejati Sumsel Bakal Terus Memanggil Saksi Kasus Korupsi Penambangan Batu Bara

Selain posisi Kajari, sejumlah pejabat struktural di Kejati Sumsel yang dimutasi yakni Abdullah Noer Deny SH MH dari Asisten Tindak Pidana Khusus Kejati Sumsel menjadi Koordinator pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Umum Kejagung. 

Pengganti Abdullah adalah Umaryadi, SH MH yang sebelumnya menjabat Kepala Kejari Cirebon.

Wakil Kajati Sumsel, Herry Ahmad Pribadi SH MH, naik pangkat menjadi Kajati Maluku Utara. 

Pengganti Herry adalah Pipuk Firman Priyadi SH MH yang sebelumnya menjabat Wakil Kajati Sulawesi Tengah.

BACA JUGA:Tercatat, Belasan Saksi Kasus Korupsi Penambangan Batu Bara Diperiksa Penyidik Kejati Sumsel, Tersangka?

BACA JUGA:Dugaan Korupsi Penambangan Batu Bara, Mantan Petinggi PTBA Dipanggil Penyidik Kejati Sumsel

Pipuk Firman Priyadi SH MH juga jauh sebelumnya juga pernah menempati posisi jabatan di Kejati Sumsel menjabat sebagai Asisten Perdata dan Tata Usaha Negara (Asdatun).

Kategori :