SUMEKS.CO - Ganda Putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, berhasil menjadi juara ganda putra All England 2024.
Bertanding selama 44 menit di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Minggu malam, 17 Maret 2024, Fajar/Rian berhasil mempertahankan gelar All England.
Fajar/Rian mengalahkan pasangan ganda putra Malaysia di final All England 2024, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, dengan straight game 21-16 dan 21-16.
Di gim pertama partai final All England 2024, Fajar/Rian memang tampil dominan di awal permainan.
Fajar/Rian selalu menekan pasangan Malaysia ini, dengan pukulan-pukulan mematikannya di awal gim pertama partai final All England 2024.
BACA JUGA:Menangi Laga Perang Saudara, Jonatan Christie Juara Tunggal Putra All England 2024
BACA JUGA:All Indonesian Finals Tunggal Putra di All England 2024, Penantian Setelah 30 Tahun Berakhir
Hingga akhirnya, interval gim pertama partai final All England 2024 ini, berhasil dipegang oleh Fajar/Rian dengan skor 11-6.
Usai interval, permainan Fajar/Rian kembali tak terbendung hingga meraih poin 13-7 atas Chia/Soh.
Pasangan Malaysia ini sempat memberikan perlawanan terhadap Fajar/Rian, hingga meraih skor 12-17.
Lalu, lewat adu drive antara kedua pasangan ini, dimenangi oleh pasangan Fajar/Rian yang mengantarkannya meraih game point, 20-13.
Kesalahan demi kesalahan yang dilakukan Fajar/Rian, membuahkan poin bagi pasangan Malaysia, Chia/Soh.
BACA JUGA:Tekad Fajar/Rian Ingin Kembali Persembahkan Gelar untuk Indonesia di All England 2024
BACA JUGA:All England Open 2024: Indonesia Raya Bakal Bergema di Podium Juara
Pasangan Malaysia ini, berhasil meraih tiga poin beruntun 16-20. Hingga akhirnya, Fajar/Rian mampu menutup gim pertama dengan skor 21-16.