Ingin Mobil Tetap Nyaman dan Aman Walau Cuaca Ekstrem? Suzuki Bagikan 4 Tips Penting untuk Konsumennya

Rabu 20-09-2023,10:10 WIB
Reporter : Naba Anwar
Editor : rappi

SUMEKS.CO - Suzuki Indonesia memberikan 4 tips dalam menghadapi cuaca ekstrem berupa peningkatan suhu agar perjalanan ketika menggunakan mobil lebih nyaman dan aman.

Menurut data dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), rata-rata suhu di Indonesia mengalami peningkatan sebesar 0,5 derajat Celsius dibandingkan dengan kondisi biasanya.

Selain itu, berdasarkan data dari BMKG suhu rata-rata di Indonesia kini terus meningkat, bahkan mencapai angka anomali tertinggi ke-3 sejak tahun 1981.

Peningkatan suhu yang mencapai 29 - 34 derajat Celsius setiap harinya dipengaruhi oleh fenomena El Nino, dan perkiraan akan berlanjut hingga awal tahun 2024.

BACA JUGA:Suzuki APV Arena Mobil Keluarga Sejuta Keunggulan, Daihatsu Gran Max Lewat

Menurut Suzuki Indonesia, suhu udara yang tinggi secara langsung memengaruhi suhu di dalam kabin mobil.

Hal ini menjadi perhatian penting bagi pemilik kendaraan, terutama karena kendaraan seringkali diparkir di luar ruangan, yang menyebabkan suhu di dalam kabin meningkat drastis dari suhu yang nyaman saat berkendara.

Penyebab utamanya adalah panas yang diserap oleh kendaraan dan terperangkap di dalam ruang kabin.

Akibatnya, suhu di dalam kabin dapat meningkat hingga lebih dari 30 derajat Celsius dibandingkan dengan suhu luar ruangan.

BACA JUGA:Penerus Suzuki Karimun, Suzuki Solio Bandit Berani Ajak Honda Brio Saingan Harga!

Ketika mobil berada dalam kondisi terparkir di bawah teriknya matahari, suhu luar akan langsung mempengaruhi suhu di dalam mobil.

Hal ini berarti bahwa pada musim panas, bagian interior mobil dapat menjadi lebih panas daripada suhu di luar.

Beberapa faktor yang memengaruhi peningkatan suhu ini meliputi warna dominan interior kabin yang gelap, kaca mobil yang terpapar langsung oleh sinar matahari, dan lain sebagainya.

Oleh karena itu, penting untuk memperhatikan kondisi suhu di dalam kabin dan mengambil langkah-langkah untuk menjaga kenyamanan saat berkendara di bawah suhu udara yang tinggi.

BACA JUGA:Irit Konsumsi Bahan Bakar Suzuki Celerio Saingan Honda Brio, Bisa Ngicir Jakarat – Surabaya

Suzuki Indonesia memberikan empat tips sederhana untuk menghadapi situasi tersebut :

1. Menyalakan Mesin

Pertama, pastikan mesin mobil dinyalakan, dan pastikan transmisi dalam posisi parkir atau netral.

Selanjutnya, pastikan AC nonaktif agar mesin dapat bekerja secara bertahap setelah lama berhenti.

BACA JUGA:Mobil Suzuki APV Arena Menjadi Varian yang Paling Diminati di Indonesia

2. Buka Jendela Mobil

Setelah menyalakan mesin, disarankan untuk membuka semua jendela mobil, termasuk jendela pengemudi, penumpang baris pertama, dan penumpang baris kedua.

Hal ini bertujuan untuk meningkatkan sirkulasi udara di dalam mobil.

Sirkulasi udara akan menetralkan suhu yang lama terperangkap di dalam mobil tadi, sehingga udara aman dihirup pengendara.

BACA JUGA:Toyota Vitz Rebadge Suzuki Celerio Versi Afrika Selatan, Performa, Desain, dan Ukuran Sama Persis

Usahakan membuka jendela di tempat yang memiliki udara segar, bersih, terhindar dari debu dan bau yang kurang sedap.

3. Mesin Mobil dan AC

Langkah berikutnya adalah menghidupkan AC mobil. Pastikan untuk mengaktifkan AC pada suhu terendah dan dengan hembusan udara yang kuat, atau gunakan mode AC Auto selama 2 menit untuk mengembalikan suhu di dalam kabin mobil ke kondisi normal.

Setelah 2 menit dan suhu di dalam kabin kembali normal, pemilik dapat menutup kaca mobil dan mengatur suhu AC menjadi sekitar 22-24 derajat Celsius.

BACA JUGA:FAKTA TERBARU! Plus Minus Suzuki Karimun Wagon R, Mobil yang Disebut IMUT Tapi Kabin Luas

4. Sarung Mobil Selama Parkir

Penting bagi pemilik kendaraan untuk merawat mobil mereka saat diparkir. Gunakan sarung mobil berkualitas tinggi yang tidak merusak cat kendaraan.

Sarung mobil memiliki banyak kegunaan, termasuk melindungi mobil dari sinar matahari dan cuaca yang bisa merusak catnya.

Selain itu, perlindungan seperti penutup kaca dan pemilihan kaca film yang baik juga membantu menjaga suhu di dalam mobil.

BACA JUGA:Intip Fitur dan Spesifikasi New Suzuki Celerio CBU yang Dibandrol Rp101 Jutaan

Pemilik kendaraan juga harus menghindari menyimpan barang berbahaya dalam mobil, seperti aerosol yang bisa meledak jika terpapar panas.(*)

Kategori :