KAYUAGUNG, SUMEKS.CO - Dua rumah warga Desa Cahaya Bumi, Kecamatan Lempuing, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dibedah anggota TNI dari Kodim 0402/OKI.
Desa Cahaya Bumi, akan dijadikan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD). Bedah rumah ini dilakukan Kodim 0402/OKI bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten OKI.
"Kegiatan bedah rumah kali ini merupakan yang ke-43 dan ke-44 dilokasi TMMD ke-115 di Desa Cahaya Bumi, Kecamatan Lempuing OKI, yang akan dilaksanakan Oktober mendatang," kata Komandan Kodim 0402/OKI-OI Letkol Inf Hendra Saputra SSos MM MIPol, kepada SUMEKS.CO, Rabu 21 September 2022.
TMMD diharapkan dapat memajukan perekonomian masyarakat disekitar. Yakni nantinya akan dilaksanakan perbaikan jalan sepanjang 7 KM, rehab masjid, pembangunan sarana olahraga, pembangunan MCK.
BACA JUGA:Kodim 0402/OKI Rehab Rumah Tinggal Warakawuri
"Penyerahan bantuan untuk rumah tidak layak huni ini nantinya akan menjadikan rumah layak huni. Mari kita bersama-sama mensukseskan kegiatan ini, sehingga tujuan mulia ini akan terlaksana dengan baik," kata Dandim.
Sementara itu, Ketua Baznas Kabupaten OKI Nazir Bayd mengatakan, selain program OKI Peduli, ada beberapa program lainnya yang juga telah diimplementasikan. Diantaranya Progam OKI Sehat, OKI Takwa, OKI Makmur dan OKI Cerdas.
“Bedah rumah ini termasuk dalam program OKI peduli yang bekerja sama dengan Kodim 0402/OKI, dan semoga program ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan,” ungkapnya.
BACA JUGA:Kodim 0402/OKI-OI Bakal Penertiban Aset TNI AD Rumah Dinas
Dalam penyerahan bantuan bedah rumah tersebut, turut hadir unsur pemerintah daerah dan kepala desa setempat. Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Dandim 0402/OKI. (*)