SUMEKS CO Prestasi membanggakan ditorehkan Airene Noni Yunissa Putri kelahiran Palembang 12 Juni 2021 ini meraih gelar Miss Remaja Indonesia 2021 Bungsu dari dua bersaudara ini lebih akrab disapa Nonie Sebelumnya sering mengikuti berbagai perlombaan baik dari tingkat Provinsi Sumatera Selatan maupun tingkat nasional Berawal dari kecintaanya di dunia modelling kemudian mengikuti groming class serta belajar catwalk dan public speaking Nonie mengikuti ajang pemilihan tingkat nasional salah satunya Miss Remaja Indonesia 2021 dan keluar sebagai pemenang Nonie masih sekolah di SMP Negeri 14 Palembang ujar Nonie ketika ditanya aktivitas kesehariannya Selain sekolah Nonie juga less musik less vocal private modelling dan yoga Baginya setiap hari adalah waktunya belajar dan terus belajar karena ilmu apapun semua pasti bermanfaat tanpa terkecuali Yakinlah dengan percaya kepada kebesaran dan percaya terhadap Allah SWT akan selalu memberikan jalan terhadap usaha dan kerja keras dan doa yg kita lakukan tuturnya Pemilik tinggi badan 164 Cm ini mengungkapkan dalam mengikuti perlombaan yang terpenting bukan kemenangan atau kekalahan Tetapi lebih kepada tanggung jawab dan memberikan yang terbaik terhadap diri sendiri maupun terhadap orang lain Untuk itu saya berterimakasih sebesar besarnya terhadap orang orang hebat yang telah membantu saya selama ini Terimakasih kepada organisasi Miss Remaja Indonesia 2021 atas kesempatan dan kepercayaan ini Terimakasih terhadap papa dan mama atas semua cinta dan kasih sayang tutur Nonie Sederet prestasi yang sudah diraih putri yang bercita cita menjadi polisi wanita ini diantaranya Juara I Miss Remaja Indonesia 2021 RU I Putri Belia Indonesia 2021 The Best Evening Gown Putri Belia Indonesia 2021 dan Duta Aspenku Sumatera Selatan 2021
Nonie Remaja Asal Sumatera Selatan Raih Miss Remaja Indonesia 2021
Selasa 15-02-2022,21:54 WIB
Editor : Admin
Kategori :