ALHAMDULILLAH! Tarif Listrik 24 Golongan Pelanggan Bersubsidi pada TW II Batal Naik

ALHAMDULILLAH! Tarif Listrik 24 Golongan Pelanggan Bersubsidi pada TW II Batal Naik

Pemerintah Putuskan Tarif Listrik TW II Tidak Naik, PLN Siap Beri Pelayanan Optimal Seluruh Pelanggan--

JAKARTA, SUMEKS.CO - Alhamdulillah, isu santer tentang rencana kenaikan tarif listrik di triwulan (TW) II terjawab.

Sesuai Peraturan Menteri ESDM Nomor 7 tahun 2024 tentang Tarif Tenaga Listrik yang disediakan oleh PT PLN (Persero), penyesuaian tarif tenaga listrik bagi pelanggan nonsubsidi dilakukan setiap 3 bulan.

Hal ini dipicu adanya perubahan realisasi parameter ekonomi makro, yakni kurs, Indonesian Crude Price (ICP), inflasi, dan Harga Batubara Acuan (HBA).

"Untuk menjaga daya beli masyarakat dan daya saing usaha, diputuskan tarif tenaga listrik triwulan II tahun 2025 tetap, yaitu sama dengan tarif tenaga listrik periode triwulan I tahun 2025," tegas Menteri ESDM, Bahlil Lahadalia di Jakarta, Kamis 27 Maret.

BACA JUGA:Pemkab OKI Bersama PLN ULP Kayuagung Komitmen Tingkatkan Layanan Kelistrikan yang Handal dan Aman

BACA JUGA:Dramatis, Pertamina Enduro Taklukkan Jakarta Electric PLN 3-1 di Laga Pembuka Final Four Proliga 2025

Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menetapkan tarif listrik pada periode Triwulan II (April-Juni) 2025 tetap atau tidak ada perubahan untuk 13 golongan pelanggan nonsubsidi.

Dijelaskan, tarif listrik untuk 24 golongan pelanggan bersubsidi juga tidak mengalami perubahan.

Golongan ini mencakup pelanggan sosial, rumah tangga miskin, industri kecil, serta pelanggan yang menggunakan listrik untuk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo memastikan perseroan siap mendukung keputusan Pemerintah yang tetap mempertahankan tarif listrik demi menjaga daya beli masyarakat dan perekonomian nasional.

BACA JUGA:Ada Saldo Gratis Sebesar Rp366.000 Langsung Klaim Tautan Dana Kaget Sekarang

BACA JUGA:IP Lokal Bangkit! Film Jumbo Jadi Fenomena dan Cetak Sejarah Ditonton 5,4 Juta Penonton

PLN pun berkomitmen untuk memberikan pelayanan listrik yang andal kepada seluruh pelanggan.

Lalu dikatakan jika pembatalan kenaikan tarif listrik, bagian dari upaya Pemerintah untuk mendorong ekonomi nasional.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait