Kapolda Sumsel Pantau Jalur Mudik Palembang-Betung Banyuasin

Kapolda Sumsel Pantau Jalur Mudik Palembang-Betung Banyuasin.-Foto: edho/sumeks.co -
BANYUASIN, SUMEKS.CO - Bersama rombongan, Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian R memantau langsung jalur mudik di Jalintim Palembang-Betung dan tol fungsional, Sabtu 22 Maret 2025 sore.
Kapolda Sumsel bersama rombongan berangkat dari kediaman dinas Pakri Palembang menggunakan kendaraan roda 4.
Pantauan mulai dari terminal Km 12, kendaraan dari arah Palembang ke Betung tampak padat merayap hingga ke simpang Talang Kelapa dan Air Batu Banyuasin.
Rombongan masuk dari Jalintim Palembang-Betung tepatnya exit tol Musi Landas, Banyuasin.
Jalan tol Palembang-Betung Banyuasin akan dibuka mulai Senin 24 Maret 2025 secara fungsional dan gratis.
Pemudik Lebaran 1446 H/2025 M, secara nasional diperkirakan mencapai 146,48 juta orang atau 52 persen dari total jumlah penduduk Indonesia.
Puncak arus mudik diprediksi pada 28-30 Maret dan puncak arus balik diprediksi terjadi 5-7 April 2025.
Untuk melayani pemudik di Provinsi Sumsel, Polda Sumsel menggelar Operasi Ketupat Musi 2025 selama 14 hari, dari 26 Maret sampai 8 April 2025.
BACA JUGA:Jalur Mudik, Tim Cek Kesiapan Tol Indralaya - Prabumulih
BACA JUGA:Dirikan 5 Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan di Jalur Mudik Lebaran Idulfitri 2024 di Kabupaten OKI
Dengan mengerahkan 3.404 orang, terdiri dari personel Polda Sumsel dan jajaran, serta stakeholder terkait.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: