1 Penumpang Perahu Getek yang Tenggelam di Sungai Rawas Ditemukan Mengapung, 2 Masih Dalam Pencarian

1 Penumpang Perahu Getek yang Tenggelam di Sungai Rawas Ditemukan Mengapung 2 Masih Dalam Pencarian.-Foto: dokumen/sumeks.co-
Kepala Kantor SAR Palembang Raymond Konstantin SE mengatakan pihaknya mendapatkan laporan kejadian tersebut pada Selasa 4 Maret 2025 pagi sekitar pukul 06.00 WIB.
berdasarkan laporan tersebut Raymond langsung memerintahkan 1 Tim Rescuenya yang berada di Pos SAR Lubuk linggau berangkat kelokasi kejadian dengan membawa peralatan SAR air guna melakukan pencarian terhadap korban.
BACA JUGA:Pelajar SMP Tenggelam di Sungai Saka Selabung OKU Selatan, Tim SAR Terjunkan Tim Rescue
Kejadian berawal pada Senin sekitar pukul 18.45 WIB, sebuah perahu getek yang di nahkodai oleh Debi Ariansyah mengangkut 6 orang penumpang dari Desa Beringin Makmur II menuju Desa Beringin Makmur I untuk berbuka puasa,
ketika didalam perjalanan tiba-tiba perahu getek tersebut mengalami oleng dan terbalik sehingga mengakibatkan nahkoda dan seluruh penumpang tercebur ke sungai.
Dari kejadian tersebut 4 orang atas nama Debi Ariansyah (26) yang merupakan serang, Eko Nurdian (31), Ahmad Riduan (28) dan Adis (26) berhasil selamat dengan cara berenang ke tepian sungai.
Sedangkan 3 orang penumpang lainnya atas nama Rapik alias Mael (40), Brata (30) dan Iqbal (36) diduga tidak bisa berenang.
"Sehingga mengakibatkan tubuh mereka terseret derasnya arus sungai dan seketika hilang tenggelam," jelas Raymond.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: