Dari Rongsok Menjadi Cuan, Kisah Sukses Jani Rongsok yang Mengubah Barang Bekas Jadi Peluang Bisnis Besar

Dari Rongsok Menjadi Cuan, Kisah Sukses Jani Rongsok yang Mengubah Barang Bekas Jadi Peluang Bisnis Besar

Dari barang bekas menjadi peluang besar – perjalanan sukses Jani Rongsok yang menginspirasi.--

SUMEKS.CO - Sarjianto, yang kini lebih dikenal dengan nama Jani Rongsok, adalah sosok pengusaha yang sukses bertransformasi dari seorang pemula menjadi pelaku bisnis yang tangguh.

Dikenal luas berkat kegigihannya dalam menjalankan bisnis jual-beli barang bekas alias rongsok, Jani membuktikan bahwa dengan naluri bisnis yang tajam, bahkan barang yang dianggap sampah pun dapat mendatangkan cuan.

Menurut Jani, bisnis rongsok memiliki potensi besar jika dikelola dengan cara yang tepat.

"Rongsokan bisa memberikan keuntungan bila dikelola dengan benar. Barang-barang bekas tersebut bisa didaur ulang. Bisa dibuat barang lain yang bermanfaat," ujarnya dengan semangat.

BACA JUGA:KPK Diminta Segera Tersangkakan Hengky Pribadi dalam Kasus Korupsi Retrofit PLTU Bukit Asam

BACA JUGA:Proyek Retrofit Sootblowing PLTU Bukit Asam: Keuntungan Besar untuk PLN di Balik Sidang Korupsi yang Bergulir

Jani memandang dunia rongsok bukan hanya sebagai usaha jual-beli barang bekas, melainkan sebuah bisnis yang mampu mendatangkan nilai tambah bagi masyarakat dan lingkungan.

Perjalanan Jani dalam dunia usaha tidak selalu mulus. Sebelum dikenal seperti sekarang, ia harus melewati banyak rintangan.


Bisnis rongsok bukan hanya soal jual beli, tapi juga tentang memberi manfaat lebih bagi lingkungan dan masyarakat.--

Pria yang memulai usahanya 15 tahun lalu dengan modal hanya Rp 10 juta ini sempat mengalami kerugian besar akibat penipuan yang menguras habis ratusan juta rupiah.

"Saya pernah ditipu. Rugi ratusan juta rupiah. Tapi saya tak berputus asa. Saya terus bangkit. Bagi saya, itu adalah sebuah pelajaran yang mahal," kenang Jani tentang pengalaman pahit yang sempat membuatnya hampir menyerah.

BACA JUGA:PT Bukit Asam Tbk Buka Peluang Emas Pendidikan Lewat Program Beasiswa Bidiksiba 2025 untuk Siswa Berprestasi

BACA JUGA:PBV Bukit Asam Tanjung Enim Siap Gebrak Kancah Nasional, Target Tembus Proliga dan Harumkan Muara Enim

Namun, semangat Jani untuk terus maju tidak pernah surut. Setelah mengalami kegagalan, ia kembali bangkit dan meneruskan usahanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: