Kemenkum RI Pastikan Seleksi CPNS 2024 Bersih dari Kecurangan
Menteri Hukum Supratman Andi Agtas memastikan seleksi CPNS Kemenkumham 2024 berlangsung dengan transparan dan bebas kecurangan.--
Supratman juga menegaskan bahwa pelaksanaan seleksi CPNS yang bersih dan transparan adalah bagian dari upaya Kemenkumham untuk membangun sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas dan berintegritas tinggi.
"Proses seleksi yang bersih ini bertujuan untuk menciptakan pegawai negeri yang memiliki integritas dan kompetensi tinggi," jelas Supratman.
BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel dan BNNP Sumsel Perkuat Kolaborasi untuk Wujudkan Indonesia Bebas Narkoba
BACA JUGA:Atasi Overcapacity, Kemenkumham Sumsel Pindahkan 15 Napi ke Lapas Karanganyar Nusakambangan
Dia menambahkan bahwa pegawai negeri yang terpilih nantinya akan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, yang sejalan dengan visi Kemenkumham dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik.
"Saya yakin ini bisa menjadi langkah maju untuk kita membangun Kementerian Hukum ke depan dan turut berpartisipasi dalam membangun bangsa," tutur Supratman dengan penuh keyakinan.
Saat ini, proses seleksi CPNS di Kemenkumham telah memasuki tahap Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Dalam tahapan ini, peserta akan mengikuti berbagai tes, di antaranya SKB Kesehatan, Pengamatan Fisik, Psikotes, serta SKB Wawancara.
Selain itu, ada juga SKB berbasis Computer Assisted Test yang diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN).
BACA JUGA:Kakanwil Kemenkumham Sumsel Pantau Kondusifitas Tes Kesehatan dan Psikotes CPNS 2024
Bagi peserta dengan kualifikasi pendidikan Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA) sederajat, mereka akan mengikuti tes SKB Kesamaptaan dan Keterampilan.
Sementara itu, bagi mereka yang memiliki kualifikasi pendidikan non-SLTA, akan mengikuti SKB Praktik Kerja.
Kemenkumham berharap bahwa melalui seleksi yang ketat dan transparan ini, akan terpilih pegawai negeri yang benar-benar memiliki kompetensi sesuai dengan kebutuhan kementerian.
Seleksi ini juga diharapkan dapat membawa Kemenkumham ke arah yang lebih baik dalam meningkatkan kualitas pelayanan hukum dan hak asasi manusia di Indonesia.
BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel Komitmen Pedomani Arahan Menteri Hukum dalam Pelantikan Pimpinan Tinggi Madya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: