Seleksi CPNS Kemenkumham: Laporkan ke Sini Jika Ada Kecurangan!
Proses seleksi CPNS Kemenkumham 2024 sedang berlangsung dengan transparansi penuh. Temukan atau saksikan kecurangan? Laporkan segera melalui WhatsApp di +6287840302006 untuk menjaga keadilan dalam penerimaan pegawai negeri.--
PALEMBANG, SUMEKS.CO - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) sedang melaksanakan proses seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024.
Proses seleksi yang tengah berlangsung ini dibarengi dengan komitmen Kemenkumham untuk memastikan transparansi dan keadilan dalam penerimaan pegawai.
Untuk mencegah praktik kecurangan yang sering kali muncul dalam proses seleksi, panitia telah menyediakan layanan pelaporan yang memungkinkan masyarakat untuk melaporkan segala bentuk dugaan kecurangan yang ditemukan selama proses seleksi CPNS.
Layanan pelaporan ini dapat diakses melalui nomor WhatsApp +6287840302006. Menteri Hukum dan HAM, Supratman Andi Agtas, menegaskan bahwa layanan ini merupakan bentuk komitmen pihak Kemenkumham untuk melaksanakan seleksi yang bersih dan terpercaya.
BACA JUGA:Kemenkumham Sumsel dan BNNP Sumsel Perkuat Kolaborasi untuk Wujudkan Indonesia Bebas Narkoba
BACA JUGA:Atasi Overcapacity, Kemenkumham Sumsel Pindahkan 15 Napi ke Lapas Karanganyar Nusakambangan
Dalam kesempatan tersebut, Supratman mengajak seluruh masyarakat, termasuk peserta seleksi dan pihak terkait lainnya, untuk aktif mengawasi proses seleksi CPNS yang sedang berlangsung.
"Bagi mereka yang menemukan, menyaksikan, dan mengalami permintaan uang atau praktik kecurangan dalam penerimaan CPNS, laporkan kepada kami melalui nomor WhatsApp yang sudah disediakan," ujar Supratman dalam konferensi pers yang digelar di ruang kerjanya pada Jumat, 22 November 2024.
Supratman menjelaskan bahwa penerimaan CPNS bukan sekadar proses untuk mengisi formasi pegawai di lingkungan Kemenkumham, melainkan juga merupakan langkah awal dalam pengelolaan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas dan profesional.
Oleh karena itu, seleksi yang bersih dari praktik kecurangan sangat penting agar hanya pegawai yang benar-benar memenuhi kualifikasi dan mampu mendukung kinerja organisasi yang diterima.
BACA JUGA:Kakanwil Kemenkumham Sumsel Pantau Kondusifitas Tes Kesehatan dan Psikotes CPNS 2024
"Jika ingin mendapatkan SDM yang profesional dan berintegritas, itu dimulai dari proses seleksi yang bersih. Dengan demikian, mereka yang lulus akan benar-benar memenuhi kriteria dan kebutuhan kinerja organisasi," jelas Supratman.
Menteri Hukum ini juga mengingatkan peserta seleksi CPNS untuk tidak mudah terpengaruh oleh pihak-pihak yang menawarkan bantuan kelulusan dengan imbalan uang atau janji lainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: