Bahas Penataan Kota, Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi Terima Audiensi Pj Walikota Palembang

Bahas Penataan Kota, Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi Terima Audiensi Pj Walikota Palembang

Pj Gubernur Elen Setiadi menerima menerima audiensi Pj Walikota Palembang Ucok Abdul Rauf Damenta di Griya Agung--

SUMEKS.CO - Mengawali agenda kerjanya, Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Elen Setiadi menerima audiensi Pj Walikota Palembang Ucok Abdul Rauf Damenta di Griya Agung Jumat 18 Oktober 2024.

Sejumlah topik dibahas dalam pertemuan singkat tersebut salah satunya mengenai penataan aset bangunan milik Pemprov Sumsel yang berada di atas lahan Kota Palembang. 


Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi ungkap bahwa dirinya mendukung penataan yang menjadi program Pemkot Palembang--

Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi mengatakan pada prinsipnya Pemprov Sumsel selalu mendukung dan memfasilitasi program dan rencana-rencana pembangunan yang dilakukan Pemkot Palembang. 

"Kota Palembang adalah wajahnya Provinsi Sumsel. Karena itu sudah jadi tugas kita juga untuk mendukung pembangunannya," kata Elen Setiadi.

BACA JUGA:Masuk Musim Penghujan, Pj Gubernur Elen Setiadi Himbau Masyarakat Sumsel Waspadai Banjir

BACA JUGA:Siaga Bencana, Pj Gubernur Sumsel Pastikan Kesiapan BPBD Lubuklinggau Hadapi Musim Hujan

Terkait rencana Pemkot Palembang yang ingin menata bangunan Pos Terpadu di dekat Museum SMB 2, yang bangunanya merupakan aset Sumsel menurutnya silakan saja. 

Persoalan tersebut menurutnya dapat diselesaikan dengan dua opsi, pertama Pemprov bisa menghibahkan bangunan tersebut atau melalui kerjasama. 

"Sambil menunggu proses hibah ini bisa dikerjasamakan. Silakan saja ajukan kembali suratnya," ujarnya. 

Tak hanya pada pos terpadu itu, dalam pertemuan itu Elen juga mengungkapkan dukungannya atas rencana Pemkot Palembang yang ingin melakukan penataan di beberapa spot yang dapat dijadikan destinasi wisata baru.

BACA JUGA:Hadiri HUT Kota Prabamulih Ke-23 Tahun, Pj Gubernur Elen Setiadi Ajak Suksekan Program Pemerintah

BACA JUGA:PJ Gubernur Sumsel Support Penug Tim Saber Pungli di Sumatera Selatan: Layanan Publik Rentan!

Beberapa spot ini diantaranya seperti di kawasan Benteng Kuto Besak (BKB), Lawang Borotan, Kambang Iwak dan Sungai Kedukan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: