Gegara Batas Lahan, Pasutri di Lubuklinggau Dibacok, Dilarikan Warga ke Rumah Sakit

Gegara Batas Lahan, Pasutri di Lubuklinggau Dibacok, Dilarikan Warga ke Rumah Sakit

Pasutri di Kota Lubuklinggau dibacok dan terluka gegara batas lahan.-Foto: dokumen/sumeks.co-

Kejadian serupa, kesal ditantang berkelahi, membuat Ibrahim (57), seorang Kepala Desa (Kades) Air Solok Batu, Kecamatan Air Salek Banyuasin nekat membacok warganya sendiri.

Akibatnya, warga yang diketahui bernama Ambok Anang mengalami luka di sekujur tubuh korban akibat sabetan parang sepanjang 50 cm.

BACA JUGA:Asyik Main Game Online, Pria di Lahat Tewas Dibacok, Pelaku Lukai Polisi saat Akan Ditangkap

BACA JUGA:Dituding Berselingkuh dengan Janda Beranak Satu, Warga Gandus Dibacok Kerabat Sendiri

Peristiwa itu sendiri berlangsung pada Jumat 28 Juni 2024 sekitar pukul 13.30 WIB lalu di depan rumah Kades Solok Batu tepatnya di Jalan Poros, Desa Air Solok Batu, Kecamatan Air Salek, Kabupaten Banyuasin.

Korban sendiri saat ini mendapatkan perawatan lebih lanjut di RSMH Palembang, atas luka bacok di sekujur tubuh yang dialaminya tersebut.

Kapolres Banyuasin AKBP Ruri Prastowo SIK melalui Kasi Humas Polres Banyuasin AKP Sutedjo mengatakan kejadian itu berawal saat korban bersama rekannya Sugeng Jumat 28 Juni 2024 lalu mendatangi kediaman rumah Kades Air Solok.

Tujuan kedatangan mereka untuk meminta tanda tangan Kades sehubungan surat pelimpahan penguasaan parit dari mertua korban kepada korban.

BACA JUGA:Vandea Helga Korban yang Dibacok Begal Dapat 10 Jahitan di Kepala Ternyata Seorang Wartawan

BACA JUGA:SADIS! Kepala Dibacok, Sepeda Motor Vandea Helga Dibawa Kabur Pelaku Begal di Palembang

"Tapi pelaku tidak dapat menandatangani surat itu, karena dikhawatirkan surat itu disalahgunakan oleh korban untuk kepentingan pribadinya," katanya.

Kemudian juga pelaku melihat hubungan korban dengan mertuanya sedikit masalah dan mertuanya masih dalam keadaan sehat. "Itu jadi alasan pelaku tidak tandatangani surat tersebut," ungkapnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: