PT Bukit Asam Raih 5 Penghargaan Prestasi Good Mining Practice dari Kementerian ESDM

PT Bukit Asam Raih 5 Penghargaan Prestasi Good Mining Practice dari Kementerian ESDM

Direktur Operasi & Produksi PT Bukit Asam Tbk, Suhedi, menerima penghargaan Good Mining Practice 2024 dari Kementerian ESDM atas komitmen perusahaan dalam pengelolaan pertambangan yang berkelanjutan.--

Suhedi, Direktur Operasi & Produksi PT Bukit Asam Tbk, dalam kesempatan tersebut mengungkapkan rasa syukurnya atas penghargaan yang diterima oleh PTBA.

Ia juga menegaskan komitmen PTBA dalam mengimplementasikan kaidah pertambangan yang baik secara konsisten dan berkelanjutan.

"Penerapan kaidah teknik pertambangan yang baik membuat kegiatan pertambangan Bukit Asam dapat berlangsung efektif, efisien, aman, dan ramah lingkungan. Apresiasi ini memotivasi kami untuk terus meningkatkan penerapan Good Mining Practice. Dengan begitu, Bukit Asam dapat menghadirkan energi tanpa henti yang mensejahterakan masyarakat," ujar Suhedi.

BACA JUGA:1,4 Juta Penduduk Sumsel Terdaftar Pelatihan Kartu Prakerja

BACA JUGA:2 Koruptor Optimasi Lahan Rawa Dinas Pertanian OKU Dihukum Rendah dari Tuntutan JPU

Suhedi juga menyatakan bahwa pencapaian ini merupakan buah dari kerja keras seluruh tim di PT Bukit Asam, terutama dalam memastikan bahwa setiap proses pertambangan dilakukan sesuai dengan standar dan regulasi yang berlaku.

Komitmen terhadap penerapan Good Mining Practice menjadi dasar bagi PTBA dalam menjalankan operasionalnya, yang tidak hanya berfokus pada keuntungan ekonomi, tetapi juga menjaga keseimbangan lingkungan dan memperhatikan kesejahteraan masyarakat di sekitar area pertambangan.

GMP Award merupakan penghargaan tahunan yang diberikan oleh Kementerian ESDM sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Pertambangan dan Energi, yang diperingati setiap 28 September.

Penghargaan ini bertujuan untuk mengapresiasi badan usaha yang berhasil menerapkan kaidah teknik pertambangan yang baik, termasuk dalam hal pengelolaan teknis, konservasi, lingkungan hidup, keselamatan kerja, dan jasa pertambangan.

BACA JUGA:OPPO Reno 8 5G, Ponsel dengan Membawa Fitur Canggih dan Spesifikasi Tinggi

BACA JUGA:Pilih Ponsel Layar AMOLED atau IPS, Berikut Kelebihan dan Kekurangannya!

Setiap perusahaan yang meraih penghargaan diharapkan dapat menjadi role model bagi badan usaha lainnya dalam industri pertambangan, untuk terus meningkatkan standar operasionalnya sesuai dengan kaidah pertambangan yang berkelanjutan.

GMP Award juga menjadi wujud pengakuan pemerintah terhadap pentingnya kolaborasi antara industri pertambangan dan pemerintah dalam menjaga kelestarian sumber daya alam.

Dengan pencapaian ini, PT Bukit Asam Tbk kembali membuktikan posisinya sebagai salah satu perusahaan tambang yang unggul dalam menerapkan prinsip-prinsip pertambangan yang berkelanjutan dan bertanggung jawab.

Keberhasilan ini juga diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, lingkungan, dan industri pertambangan Indonesia pada umumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: