ZTE Nubia Z60 Ultra Tawarkan Spesifikasi Menawan dan Canggih yang Cocok Untuk Gaming Grafis Tinggi

ZTE Nubia Z60 Ultra Tawarkan Spesifikasi Menawan dan Canggih yang Cocok Untuk Gaming Grafis Tinggi

ZTE Nubia Z60 Ultra menawarkan spesifikasi canggih yang cocok untuk gaming--

SUMEKS.CO - ZTE Nubia Z60 Ultra menawarkan spesifikasi yang menawan dan canggih sehingga cocok untuk perform gaming dengan grafis tinggi.

ZTE Nubia Z60 Ultra menggunakan panel AMOLED berukuran 6,8 inci dengan resolusi 1116 x 2480 piksel, memberikan kerapatan piksel sekitar 400 ppi.

Layar smartphone flagship ini memiliki refresh rate 120 Hz dengan kecerahan puncak mencapai 1500 nit dan mendukung 1,07 miliar warna dan HDR10+.

Rasio layar ke bodi ZTE Nubia Z60 Ultra sekitar 89,1%, memberikan tampilan yang hampir tanpa bezel dan lebih imersif.

BACA JUGA:ZTE Nubia Play 5G Mengusung Desain Tanpa Notch Bikin Tampilan Lebih Luas dan Impresif

BACA JUGA:Smartphone ZTE Nubia V60 Design: Perpaduan Desain Elegan dengan Performa Handal Berkat Chipset Unisoc T606

Layar ini juga dilengkapi dengan teknologi peredupan PWM 2160 Hz dan touch sampling rate 1200 Hz, yang meningkatkan responsivitas dan kenyamanan mata saat digunakan dalam waktu lama.

ZTE Nubia Z60 Ultra menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 yang dibangun dengan proses fabrikasi 4 nm.

Chipset ini menawarkan efisiensi daya yang lebih baik dan performa yang lebih tinggi dibandingkan generasi sebelumnya.

BACA JUGA:ZTE Nubia Music Menawarkan Fitur Audio yang Menakjubkan serta Tampilan Desain Stylish

BACA JUGA:ZTE Nubia Z18 Mini Dilengkapi Fitur Lengkap dan Performa Gesit Dukung Multitasking hingga Gaming

Prosesor ini memiliki konfigurasi octa-core yang terdiri dari 1x Cortex-X4, 3x Cortex-A720, 2x Cortex-A720 dan 2x Cortex-A520.

Dilengkapi dengan GPU Adreno 750, Nubia Z60 Ultra mampu memberikan performa grafis yang sangat baik, ideal untuk gaming dan aplikasi grafis intensif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: